Atraksi budaya & kuliner Pasar Boentjit Palembang

Jumat, 24 November 2017 | 10:54 WIB   Reporter: Jane Aprilyani

INDUSTRI PARIWISATA - JAKARTA. Komunitas Generasi Pesona Indonesia atau yang akrab disapa GenPI Sumatera Selatan akan menggelar Pasar Baba Boentjit pada Minggu 26 November 2017 mendatang. Akan ada atraksi menarik di sini.

Acara tersebut akan menggabungkan daya tarik wisata budaya dan kuliner khas Palembang. Tempatnya di pinggir Sungai Musi. Wisatawan dapat menikmati suguhan acara sepanjang siang hingga sore hari. 

Koordinator Acara Pasar Papa Boentjit, Sumarni Bayu Anita mengatakan, sesuai namanya, Pasar Baba Boentjit mengambil tempat di salah satu destinasi wisata heritage ‘Rumah Baba Ong Boen Tjit’. Ini adalah rumah salah seorang pengusaha terkenal keturunan peranakan di Palembang Tempo dulu.

Rumah Ong Boen Tjit berbentuk rumah khas Palembang namun dengan interior dan ornamen Tiongkok yang penuh filosofi. Rumah ini disinyalir sudah berusia 300 tahun lebih.

"Lokasinya saja sudah menarik. Banyak yang bisa dieksplorasi oleh pengunjung nantinya. Melihat seperti apa ornamen-ornamen dan sejarah dari rumah Baba Boentjit ini," ujar Sumarni dalam keterangan pers, Jumat (24/11).

Lebih dari itu, di sekitar rumah tersebut juga terdapat perajin lidi nipah serta perajin kemplang tunu yang masih melakukan aktivitasnya hingga kini. Pasar Baba Boentjit juga akan dimeriahkan dengan banyak atraksi dan lomba. Mulai dari rangkaian tari kreasi khas peranakan Palembang, lomba photo hunt, lomba menulis blog dan demo masak oleh chef Kukuh serta drama ‘Legenda Antu Banyu’.

"Juga ada workshop kerajinan Nipah dan aneka jajanan khas Palembang ala pasar. Seperti Srikaya, Pindang udang, Pindang Telur Gabus dan tentunya pempek khas Palembang," ujarnya.

Staf khusus Menteri Pariwisata Bidang Komunikasi dan Media, Don Kardono mengatakan, kehadiran Pasar Baba Boentjit merupakan tindak lanjut dari kesuksesan aktivasi dan atraksi #PasarKaretan #RadjaPendapaCamp yang konsisten dan diinisiasi GenPI Jawa Tengah.

"Konsep pasar ini memang akan dikembangkan ke daerah lain. Dan salah satunya adalah Pasar Baba Boentjit oleh GenPI Sumsel, lalu Pasar Pancingan di Lombok, dan Pasar Siti Nurbaya Padang. Semuanya on pada Minggu pagi, 26 November 2017," ujar Don Kardono.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Rizki Caturini

Terbaru