Cari hotel murah oke di Korsel? coba Benikea

Jumat, 12 Februari 2016 | 18:59 WIB   Reporter: Sanny Cicilia
Cari hotel murah oke di Korsel? coba Benikea


JAKARTA. Berwisata asik tapi tetap murah, siapa yang tak ingin? Kementerian Kebudayaan, Olah Raga, dan Pariwisata Korea Selatan rupanya paham dengan keinginan traveler asing. 

Bekerjasama dengan Korea Tourism Organization (KTO), pemerintah Korsel kembali mempromosikan BENIKEA, kependekan Best Night in Korea. Ini adalah brand jaringan hotel terjangkau pertama di Korea Selatan. 

KTO menjelaskan, untuk bergabung dengan jaringan Benikea, hotel di Korsel harus mengajukan permohonan ke Asosiasi Hotel Benikea. Semua hotel ini harus memenuhi service quality management yang sistematis, melalui pelatihan karyawan, pengadaan survei pada tamu, bahkan sampai inspeksi rahasia.

"Dengan begitu, wisatawan free independent traveler bisa mendapatkan hotel wisata dengan harga miring terjangkau, namun tetap berkualitas," kata OH Hyonjae, Direktur KTO Jakarta, lewat rilis resminya, Jumat (12/2).

Saat ini sudah terdapat 51 hotel wisata yang bergabung dengan jaringan ini, termasuk di Seoul, Busan, Gangwon, Jeju, Yeosu dan kota lainnya di seluruh Korea. Untuk memesan hotel jaringan Benikea, wisatawan bisa mengunjungi laman www.benikea.com. 

  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Sanny Cicilia

Terbaru