Prasetiya Mulya gelar seminar kreatif anak muda

Jumat, 11 Agustus 2017 | 14:33 WIB   Reporter: Ivana Wibisono
Prasetiya Mulya gelar seminar kreatif anak muda


FINTECH - Universitas Prasetiya Mulya mengadakan seminar TEDxUniversitasPrasetiyaMulyaJakarta hari ini, Jumat (11/8). Dengan tema "Forward", acara ini bertujuan memberikan kiat-kiat dalam berkontribusi memajukan negara Indonesia.

"Kami diimbaukan orang-orang dewasa untuk membantu memajukan negara. Nah, di sini kami ingin sampaikan cara-cara untuk memajukan negara itu contohnya seperti apa," jelas Lead Organizer TEDxUniversitasPrasetiyaMulyaJakarta, Erwin Tobing di sela-sela acara.

Dalam ajang ini, Universitas bekerja sama dengan TED. Ini adalah organisasi nirlaba yang bergerak di bidang teknologi, hiburan dan desain. TED berlokasi di Vancouver, California, Amerika Serikat. Sedangkan, TEDx adalah acara yang diberikan lisensi oleh TED untuk diorganisir secara independen.

Erwin bercerita, untuk bisa mendapatkan lisensi tersebut, ia mengajukan proposal yang berisi gambaran acaranya seperti apa. "Jadi untuk acara ini, saya apply ke TED dan dia memberikan license ke saya. Ini license khusus untuk menyelenggarakan di universitas," jelas Erwin.

Setelah acara perdana ini selesai akan dievaluasi oleh TED melalui video-video seminar yang diunggah di situs TED dan survey kepada peserta.  Erwin berharap setelah para peserta mengikuti acara ini, mereka bisa mengaplikasikan ide-ide yang didapat untuk memajukan Indonesia.

Acara ini diramaikan oleh pembicara mulai dari aktivis sosial, musisi, konsultan, pengusaha, politikus, social media influencer, dan entrepreneur. Sebisa mungkin beragam agar orang bisa merasakan Forward itu luas sekali," jelas Currator Speaker TEDxUniversitasPrasetiyaMulyaJakarta Yohanes Lusli.

 

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Rizki Caturini

Terbaru