Ada Among Us hingga Cyberpunk 2077, ini game yang paling banyak terjual di Steam 2020

Senin, 28 Desember 2020 | 13:49 WIB   Penulis: Arif Budianto
Ada Among Us hingga Cyberpunk 2077, ini game yang paling banyak terjual di Steam 2020

ILUSTRASI. Ada Among Us hingga Cyberpunk 2077, ini game yang paling banyak terjual di Steam 2020


STEAM - Mulai dari Among Us hingga Cyberpunk 2077, Steam umumkan deretan game yang paling banyak terjual sepanjang tahun 2020. Kira-kira apa saja game yang paling laku dijual di Steam? Simak selengkapnya di sini.

Sepanjang tahun 2020, berbagai judul game telah terjual di Steam.

Sebagai tambahan informasi, Steam sendiri merupakan platform tempat penjualan game. Anda bisa membeli game khususnya yang dimainkan lewat PC atau komputer lewat Steam.

Steam sendiri juga kerap kali menjadi tempat ngumpul jutaan gamers entah untuk berdiskusi tentang video game.

Berbicara tentang Steam, ada beberapa judul yang paling banyak dijual di Steam sepanjang tahun 2020.

Di Steam sendiri ada beberapa kategori game dengan penjualan terbanyak. Meski tidak dijelaskan seperti apa peringkatnya, kemungkinan kategori Platinum merupakan deretan game yang paling banyak terjual.

Berikut ini deretan game yang paling banyak terjual di Steam kategori Platinum sepanjang tahun 2020:

ILUSTRASI: Among Us

  • PlayerUnknown's Battlegrounds (PUBG)
  • Cyberpunk 2077
  • Monster Hunter: World
  • Destiny 2
  • Counter Strike: Global Offensive
  • Fall Guys: Ultimate Knockout
  • Red Dead Redemption II
  • Grand Theft Auto V (GTA V)
  • Tom Clancy's Rainbow Six Siege
  • DOOM
  • Among Us

Cukup menarik, ternyata Among Us menajdi salah satu game yang paling banyak terjual sepanjang tahun 2020 di Steam. 

Bagaimana tidak, Among Us memang menjadi salah satu game yang viral di tahun 2020 ini. Berbeda dengan versi HP yang bisa download secara gratis di Appstore maupun Play Store, di Steam Amoong Us berbayar.

Meskipun begitu harganya tidak terlalu mahal hanya sekitar Rp 39.999 dan sekarang sedang diskon menjadi Rp 31.999.

Di sisi lain, game yang rilis menjelang akhir tahun 2020 dan cukup banyak diperbincangkan yakni Cyberpunk 2077 juga masuk dalam daftar di atas. 

Game tersebut menjadi bahan perbincangan beberapa waktu belakangan ini karena permasalahan yang timbul. Tidak sedikit gamers yang mengatakan bahwa mengalami bug yang membuat pengalaman bermainnya tidak maksimal.

Selanjutnya: Rekomendasi game murah di Steam untuk menemani libur Natal & Tahun Baru

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto

Terbaru