Ada diskon sampai 50% di Gramedia selama Ramadan

Sabtu, 25 April 2020 | 20:04 WIB   Reporter: Markus Sumartomdjon
Ada diskon sampai 50% di Gramedia selama Ramadan

Pengunjung memilih buku-buku panduan dan materi ujian di toko buku Gramedia, Jakarta. KONTAN/Cheppy A. Muchlis/31/12/2019


RITEL - JAKARTA. Saat bulan Ramadan, Gramedia tidak menyia-nyiakan momen di bulan penuh berkat. Mumpung masih dalam penyelenggaraan Online Book Fair Gramedia.com, Gramedia menambah program dan promosi bertajuk “Gramedia Ramadhan #BerbagiUntukIndonesia”.

Program yang berlangsung pada 24 April-31 Mei 2020 ini menyediakan diskon untuk berbagai macam produk mulai dari buku-buku religi, kitab suci Al-Qur’an, perlengkapan ibadah, buku masak, novel, perlengkapan sekolah, dan beberapa produk lainnya.  

Dalam program tersebut ada diskon 20% untuk produk parcel1  berupa buku religi dengan pembelanjaan minimal Rp200.000. Ada juga paket parcel 2 senilai Rp 210.000  untuk produk rekal, qalam, dan Al-Qur’an tertentu. Dan masih bisa mendapat diskon 15% lagi dengan minimal pembelian Rp 270.000. 

Pemberian diskon sebesar 15% juga diberikan untuk pembelian buku religi dan buku religi anak tertentu. Adapun buku masak ada diskon 25% untuk pembelian minimal Rp 200.000 dan diskon novel 25% dengan jumlah pembelian yang sama. Periode diskon ini berlaku mulai 18-31 Mei 2020.

Ada juga diskon 20% unyuk ptofuk perlengkapan ibadah tertentu seperti rekal, kalam, tasbih, dan songkok. 

Sedangkan untuk perlengkapan sekolah seperti tas Eversac Foldable Series didiskon 30%, produk Trekking dan Naica ada diskon hingga 35%, serta sepatu dan sandal laki-laki didiskon 50%. 

“ Adanya Gramedia Ramadhan #BerbagiUntukIndonesia merupakan salah satu alternatif pembelian yang dapat diakses pelanggan saat melakukan swakarantina #DiRumahAja dalam suasana ramadan ini,” kata Corporate Secretary Gramedia Yosef Adityo, katanya dalam keterangan tertulis yang diterima Kontan.co.id, Sabtu (25/4).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Markus Sumartomjon

Terbaru