Corona belum mereda, Olimpiade 2021 pesimis dilaksanakan sesuai jadwal

Sabtu, 11 April 2020 | 18:29 WIB Sumber: BolaSport
Corona belum mereda, Olimpiade 2021 pesimis dilaksanakan sesuai jadwal

ILUSTRASI. Olimpiade 2021 pesimis dilaksanakan sesuai jadwal. REUTERS/Dado Ruvic TPX IMAGES OF THE DAY


DAMPAK VIRUS CORONA - JAKARTA. Olimpiade Tokyo 2020 menjadi salah satu ajang olahraga yang paling terpukul akibat COVID-19. Pandemi virus corona memaksa Komite Olimpiade Internasional (IOC) mengambil langkah untuk memundurkan waktu pelaksanaan ajang tersebut.

Sebelum pandemi virus corona merebak, Olimpiade seharusnya dijadwalkan berlangsung pada 24 Juli-9 Agustus. Akibat meluasnya pandemi virus corona ke seluruh dunia, IOC pun memutuskan jadwal Olimpiade diundur hingga 23 Juli 2021.

Baca Juga: Darurat corona, dua pusat latihan olimpiade di Jepang ditutup

Melihat jadwal yang baru, CEO Komisi Penyelenggara Olimpiade Jepang, Toshiro Muto, malah tidak terlalu optimistis kompetisi multicabang olahraga terbesar di dunia itu dapat terlaksana karena pandemi yang saat ini terlihat belum mereda.  "Saya tidak berpikir ada orang yang bisa mengatakan apakah situasi akan terkendali pada Juli tahun depan," kata Toshiro Muto dilansir BolaSport.com dari The Guardian.

"Kami tentu saja tidak dalam posisi tepat untuk memberi Anda jawaban yang jelas”.

"Kami telah membuat keputusan untuk menunda event ini satu tahun, ini berarti yang bisa kami lakukan hanya bekerja keras untuk mempersiapkan segalanya.".

"Kami sangat berharap tahun depan umat manusia akan berhasil mengatasi krisis virus corona,” ujarnya lagi.

Editor: Handoyo .

Terbaru