iPhone XR, smartphone terlaris 2019

Senin, 30 Desember 2019 | 14:37 WIB Sumber: Kompas.com
iPhone XR, smartphone terlaris 2019

ILUSTRASI. Philip W. Schiller, Senior Vice President, Worldwide Marketing of Apple, speaks about the new Apple iPhone XR at an Apple Inc product launch event at the Steve Jobs Theater in Cupertino, California, U.S., September 12, 2018. REUTERS/Stephen Lam


GADGET BARU - JAKARTA. Firma riset pasar Counterpoint Research belakangan merilis daftar 10 smartphone paling laris sepanjang 2019. Berdasarkan laporan firma riset pasar tersebut, hingga kuartal ketiga tahun ini, ternyata ponsel yang paling laku secara global bukan model-model terbaru, melainkan iPhone XR keluaran 2018.

Counterpoint mencatat iPhone XR menguasai 3% pangsa pasar smartphone dunia pada kuartal-III 2019. Ponsel termurah besutan Apple itu juga menempati posisi pertama sebagai smartphone terlaris sepanjang 2019 hingga kuartal-III.

"iPhone XR juga sebelumnya telah menjadi model terlaris di setiap kuartal sejak kuartal-IV 2018," ungkap Counterpoint.

Baca Juga: Apple dikabarkan melirik teknologi satelit

"iPhone XR telah berkontribusi sebanyak seperempat dari total penjualan Apple. Hal tersebut menjadikan smartphone ini sebagai yang terlaris di semua wilayah," lanjut Counterpoint, dihimpun KompasTekno dari 9to5mac, Senin (30/12).

Selain iPhone, terdapat beberapa smartphone lain dari sejumlah merek yang juga masuk kedalam kategori ini, di antaranya adalah Samsung, Oppo, Xiaomi serta Huawei.

Samsung hadir dengan 3 model, yakni Galaxy A10 dan Samsung Galaxy A50 yang duduk di urutan kedua dan ketiga daftar ponsel terlaris 2019, lalu Galaxy A20 di urutan ketujuh.

Editor: Yudho Winarto

Terbaru