Safety Driving Competition Hino tiba di Padang

Senin, 11 Desember 2017 | 20:19 WIB   Reporter: Eldo Christoffel Rafael
Safety Driving Competition Hino tiba di Padang


OTOMOTIF - JAKARTA. PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) melanjutkan rangkaian kampanye keselamatan berkendara Hino Dutro Safety Driving Competition di Kota Padang.

Hiroo Kayanoki, Presiden Direktur HMSI mengungkapkan, pihaknya menyiapkan secara khusus rangkaian kegiatan keselamatan berkendara ini dengan harapan kualitas para driver semakin meningkat.

"Sehingga timbul perilaku mengemudi di jalan raya yang aman, efisien serta bertanggung jawab terhadap sesama pengguna jalan," jelas Kayanoki dalam keterangan pers, Senin (11/12).

Bertempat di Parkir Lapangan GOR H. Agus Salim Padang, HMSI bekerja sama dengan diler resmi untuk area Sumatera Barat, PT Vima Bungamas mengajak 50 pengemudi untuk ikut tes hari pertama. Pengemudi di tes tertulis mengenai keselamatan berkendara seperti daily inspection, proper driving, economical driving, safety driving, dan tanda rambu – rambu lalu lintas.

Setelah itu 10 pengemudi terbaik dari hasil tes hari pertama akan melanjutkan kehari kedua untuk inspection test dan skill test berupa zig – zag maju dan mundur serta parkir.

Melalui acara ini juga Hino berharap semakin memperkuat posisi sebagai market leader medium duty truck. Secara nasional dari periode Januari-Oktober 2017, Hino mampu menguasai pasar segmen ini sebesar 60%. Sementara untuk wilayah Sumatera Barat, Hino mampu menguasai pangsa pasar truk sedang atau medium duty truck ini sebesar 64%.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Rizki Caturini

Terbaru