Samsung kembali rilis dua ponsel lipat di bulan Agustus, versi murah hadir di 2021

Minggu, 28 Juni 2020 | 07:20 WIB Sumber: Yonhap
Samsung kembali rilis dua ponsel lipat di bulan Agustus, versi murah hadir di 2021

ILUSTRASI. Ponsel lipat Samsung, Galaxy Z Flip


SMARTPHONE / PONSEL PINTAR - SEOUL. Sukses meluncurkan smartphone lipat di tahun lalu, Samsung Electronics dikabarkan bakal kembali meluncurkan dua model ponsel lipat terbaru di paruh kedua tahun ini. 

Sumber Yonhap memaparkan, selain dua ponsel pintar lipat di tahun ini, Samsung kemungkinan juga akan meluncurkan ponsel lipat dengan harga terjangkau pada 2021 mendatang.

Baca Juga: Hore, Galaxy S20 Plus dan Buds Plus edisi BTS sudah bisa dipesan, ini harganya

Samsung diproyeksikan akan meluncurkan seri Galaxy Fold 2 dan varian 5G dari Galaxy Z Flip di sebuah acara pada bulan Agustus mendatang. Peluncuran ini akan bersamaan dengan seri Galaxy Note 20. 

"Tetapi smartphone lipat dengan harga yang lebih terjangkau, yang kemungkinan akan bernama Galaxy Fold Lite, tidak akan melakukan debut di acara tersebut," kata sumber Yonhap. Kabarnya, harga Galaxy Fold Lite pun hanya separuh dari harga Galaxy Fold biasa. 

Para analis teknologi sudah memperkirakan, Galaxy Fold 2 akan menampilkan layar 7,7 inci ketika dibuka, sementara ketika dilipat, layarnya hanya 6,23 inci. Ukuran ini lebih besar dari layar pendahulunya 7,3 inci dan 4,6 inci, masing-masing.

Samsung diperkirakan akan menggunakan kaca ultra-tipis (UTG) untuk Galaxy Fold 2, seperti yang dilakukan pada Galaxy Z Flip. Namun, banyak yang meramalkan bahwa generasi kedua dari Galaxy Fold tidak mungkin menggunakan S-Pen.

Menurut sumber, varian 5G dari Galaxy Z Flip diperkirakan tidak memiliki perubahan besar dalam spesifikasi dari model pertama. 

Baca Juga: Harga hp Samsung Galaxy periode Juni 2020 dibanderol mulai Rp 1 jutaan loh

Perilisan Samsung atas ponsel pintar yang dapat dilipat ini akan menambah persaingan yang ketat dari Huawei Technologies Co. dan Microsoft Corp.

Huawei China dilaporkan berencana untuk merilis Mate X2-nya, sementara Microsoft ingin memperkenalkan Surface Duo pada kuartal ketiga tahun ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Anna Suci Perwitasari

Terbaru