10.000 wisatawan padati pemandian air panas Guci saat libur Lebaran

Selasa, 19 Juni 2018 | 15:43 WIB   Reporter: Ika Puspitasari
10.000 wisatawan padati pemandian air panas Guci saat libur Lebaran

ILUSTRASI. Tempat wisata Guci Tegal


INDUSTRI PARIWISATA - TEGAL. Objek wisata pemandian air panas Guci, Tegal kebanjiran pengunjung selama libur Lebaran. Tak kurang, 10.000 wisata memadati Guci setiap harinya.

“Kalau libur Natal atau Lebaran seperti sekarang ini bisa lebih dari 10,000 pengunjung per hari,” kata salah satu kasir loket Guci Jamil kepada Kontan.co.id, Senin (18/6).

Dari pantauan Kontan.co.id, antrean kendaraan baik roda empat dan dua sudah tampak sejak pukul 09.00 WIB. Pengunjung tak hanya datang dari wilayah Tegal, tetapi dari berbagai daerah. “Akhir pekan dan tanggal merah pengunjung selalu ramai,” katanya.

Pada hari biasa, sambung Jamil, jumlah pengunjung sekitar 300 sampai 700 pengunjung per hari. Sedangkan, untuk akhir pekan, pengunjung objek wisata Guci mencapai lebih dari 700 sampai lebih dari 1000 pengunjung. “Kalau libur Natal atau Lebaran seperti sekarang ini bisa lebih dari 10,000 pengunjung per hari,” tegasnya.

Objek wisata Guci yang berada di Kecamatan Bumijawa, Tegal ini memang menyediakan wisata alam dengan beberapa titik pemandian air panas. Salah satunya pemandian air panas pancuran 13 yang banyak dikunjungi oleh wisatawan. Konon, pemandian air panas ini dapat mengobati berbagai penyakit kulit.

Untuk memasuki objek wisata yang berada di kaki gunung Slamet ini, pertama wisatawan harus merogoh kocek Rp 7000, sedangkan apabila ingin berendam di pemandian air hangat, pengunjung perlu membayar lagi sebesar Rp 8000. Selain pemandian air panas, di Guci juga terdapat beberapa air terjun dan terdapat banyak spot foto yang instagramable.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto
Terbaru