Frisian Flag Indonesia dukung Turnamen Daihatsu Astec Open 2020

Jumat, 21 Februari 2020 | 22:19 WIB   Reporter: Ratih Waseso
Frisian Flag Indonesia dukung Turnamen Daihatsu Astec Open 2020

ILUSTRASI. Frisian Flag Indonesia dukung Turnamen Daihatsu Astec Open 2020


OLAHRAGA - JAKARTA. Sebagai wujud komitmen bangun generasi muda, sehat dan aktif, Frisian Flag Indonesia kembali hadir sebagai minuman susu resmi pada penyelenggaraan Turnamen Daihatsu Astec Open 2020 yaitu turnamen bulu tangkis junior tingkat internasional yang dilaksanakan di Medan pada 25-29 Februari 2020.

Daihatsu Astec Open 2020 sendiri diperkirakan akan diikuti oleh 6.000 anak dan remaja usia U-13 sampai U-17 yang akan mulai dilaksanakan pada 25-29 Februari 2020 di GOR PBSI Sumatera Utara.

Corporate Sustainability Development Manager PT Frisian Flag Indonesia Refa Hayudi Griyanda mengatakan bahwa dukungan ini bukanlah kali pertama bagi pihaknya.

Baca Juga: Frisian Flag masih mengedepankan edukasi gizi demi produk susu

"Dukungan kepada turnamen ini merupakan bagian dari komitmen kami untuk membangun keluarga Indonesia yang kuat dengan menyelenggarakan aktivitas-aktivitas yang menginspirasi generasi muda untuk mengadopsi gaya hidup sehat dan aktif, dan semangat meraih prestasi,” ucap Refa dalam siaran pers tertulis yang diterima Kontan.co.id pada Jumat (21/2).

Melalui dukungannya di Daihatsu Astec Open 2020, PT Frisian Flag Indonesia terus memperluas sosialisasi tentang pentingnya asupan gizi seimbang, rutin minum susu, dan menerapkan gaya hidup aktif untuk memaksimalkan pertumbuhan dan perkembangan generasi muda demi meraih potensinya secara maksimal.

“Selain berlatih rutin, calon atlet bulu tangkis ini juga harus menjaga asupannya dan makan makanan bergizi seimbang serta minum susu, yang merupakan sumber gizi baik protein hewani, secara teratur. Hal ini terus kami tekankan di kampanye Drink.Move.BeStrong. dari Frisian Flag," imbuh Refa.

Editor: Yudho Winarto
Terbaru