Harga sepeda balap retro ini mencapai Rp 40 jutaan

Kamis, 23 Juli 2020 | 12:12 WIB Sumber: Bikeradar
Harga sepeda balap retro ini mencapai Rp 40 jutaan

ILUSTRASI. Sepeda balap retro Raleigh


SEPEDA - JAKARTA. Olahraga sepeda semakin menarik untuk menjadi hobi yang membuat penggunanya senang, sekaligus menjaga kebugaran tubuh. Hobi ini bukan ramai belakangan terakhir saja. Sepeda sendiri sudah cukup populer sejak dulu kala bahkan sebelum Anda dewasa seperti sekarang ini.

Tour de France, salah satu perlombaan balap sepeda yang populer juga sudah berlangsung sejak 1900-an. Setidaknya sudah 117 tahun sepeda menjadi hobi yang disukai banyak orang sampai saat ini.

Berbicara tentang Tour de France, perlombaan sepeda bergengsi di dunia ini melahirkan berbagai jura. Salah satu juara yang karirnya cemerlang pada tahun 80-an adalah Joop Zoetemelk. Ia berhasil menjuarai Tour de France bersama timnya TI-Raleigh-Creda. 

Baca Juga: Sudah beredar! Harga sepeda lipat Pacific Noris 8.0 bikin geleng-geleng

Mengutip dari Bikeradar Kamis (23/07/2020), memperingati 40 tahun kemenangan Joop Zoetemelk pada laga Tour de France, produsen sepeda asal Inggris merilis produk baru. Produsen sepeda bernama Raleigh ini merilis replika sepeda balap dari tim TI-Raleigh-Creda. 

Desainnya masih mempertahankan versi orisinilnya. Dimana masih menggunakan bahan baja yang digunakan pada frame sepeda balap ini. Sepeda balap ini juga menggunakan model frame yang sama dengan Reynolds 753.

Sementara itu komponen lainnya mengalami perubahan yang lebih modern. Seperti penggunaan gear 2x10-speed Campagnolo Veloce. 

Sepeda balap ini cukup menarik jika Anda menyukai sesuatu yang retro. Replika dari TI-Raleigh-Creda ini akan dipasarkan dengan harga yang cukup mahal. Mulai dari Rp 46 jutaan - Rp 53 jutaan untuk satu set sepeda. Sementara frame sepeda balap nya saja dijual mulai dari harga Rp 27 jutaan - Rp 32 jutaan.

Baca Juga: Inilah harga sepeda lipat Element spesial HUT RI ke-75

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto
Terbaru