Mengenal jauh visi dan impian mobil di Honda Gallery

Selasa, 10 April 2018 | 20:16 WIB   Reporter: Agung Hidayat
Mengenal jauh visi dan impian mobil di Honda Gallery

ILUSTRASI. Mobil Sport Honda NSX


OTOMOTIF - JAKARTA. PT Honda Prospect Motor dan PT Astra Honda Motor meresmikan “Honda Gallery” sebagai galeri Honda pertama di dunia pada 10 April 2018. Honda Gallery berlokasi di Senayan City Mall, Jakarta Pusat.

Galeri ini merupakan perwujudan filosofi “The Power of Dreams” dari Honda dengan menampilkan berbagai pencapaian teknologi tertinggi dari sisi produk, teknologi maupun inovasi Honda.

Melalui galeri ini, Honda ingin masyarakat Indonesia mengenal lebih jauh mengenai impian dan visi Honda dalam teknologi mobilitas yang membuat kehidupan manusia lebih mudah dan menyenangkan.

"Apa yang kami tampilkan di Honda Gallery merupakan sesuatu yang hanya bisa dilakukan oleh Honda, karena kami telah mewujudkan impian melalui berbagai inovasi berteknologi tinggi untuk mobilitas di darat, laut hingga udara,” ujar Takehiro Watanabe, President Director PT Honda Prospect Motor dalam siaran pers yang diterima Kontan.co.id, Selasa (10/4).

Untuk memanjakan mata pengunjung, Honda menampilkan generasi terbaru supercar NSX berteknologi hibrida. Terdapat juga mobil sport legendaris Honda Civic Type R.

Untuk kendaraan roda dua, perusahaan otomotif asal Jepang tersebut menampilkan motor versi jalan raya RC213V, yakni RC213V-S. Tak lupa hadir juga UNI-CUB, alat transportasi personal rancangan mereka.

Sepanjang tiga bulan pertama tahun 2018, penjualan produk-produk Honda terutama City Car Honda mengalami peningkatan sebesar 52% dibanding periode yang sama tahun lalu.

Sejak Januari hingga Maret 2018, Honda Brio RS dan Honda Brio Satya mengumpulkan penjualan sebesar 16.051 unit, meningkat dibanding triwulan pertama 2017 yang tercatat sebanyak 10.552 unit. 

Lebih jauh di masing-masing segmen, Honda Brio RS mencatat penjualan 3.878 unit di triwulan pertama 2018, lebih tinggi 75% dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Sementara Honda Brio Satya terjual 12.173 unit di triwulan pertama tahun ini, meningkat 46% dibandingkan periode yang sama di tahun sebelumnya.

Secara keseluruhan, kedua model Honda Brio menyumbang 44% dari seluruh penjualan Honda selama tiga bulan pertama tahun ini, yang mencapai 36.258 unit. Selain kedua model tersebut, produk seperti Honda HR-V, Honda Mobilio dan Honda Jazz juga menyumbangkan penjualan Honda yang signifikan tahun ini.

Sepanjang 2018, Honda HR-V 1.5L terjual 6.904 unit dan Honda HR-V 1.8L terjual 1.248 unit. Sementara itu, Honda Mobilio terjual 4.855 unit, sedangkan Honda Jazz terjual 2.776 unit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto
Terbaru