Merasakan jajanan tradisional di Rumah Sakit Pondok Indah

Senin, 13 Juni 2011 | 08:57 WIB Sumber: Mingguan KONTAN, 13 - 19 Juni 2011
Merasakan jajanan tradisional di Rumah Sakit Pondok Indah

ILUSTRASI. Penjualan mobil bekas melalui fasilitas lembaga pembiayaan di Tangerang Selatan


Mau wisata kuliner di rumahsakit? Tentu boleh-boleh saja. Cobalah datang ke Rumah Sakit Pondok Indah (RSPI). Di situ ada kafetaria yang menyediakan ratusan jenis kudapan. Dan, yang pasti, aneka rupa makanan itu sehat dan higienis.

Rumahsakit di zaman sekarang jangan lagi diidentikkan dengan kesedihan dan penderitaan. Kini ada sudut rumahsakit yang justru membuat pengunjung rumah sakit senang, yakni kantin atau kafe rumahsakit.

Tak percaya? Lihatlah berbagai rumahsakit berstempel internasional yang ada di seantero Jakarta sekarang ini. Rata-rata mereka mendesain kantin atau kafetaria rumahsakit ala resto di mal.

Nah, salah satu kafetaria rumahsakit yang layak Anda jajal adalah Cafetaria RSPI, Rumah Sakit Pondok Indah (RSPI), di kawasan perumahan elite Pondok Indah, Jakarta Selatan. Suasana kafetaria rumahsakit ini benar-benar nyaman dengan ratusan rupa makanan yang mengundang selera.

Letak kafetaria ini sendiri berada di gedung utama RSPI. Begitu Anda masuk pintu utama, tengoklah sebelah kiri, maka Anda akan menemukan kafetaria ini. Begitu masuk ke dalam kafetaria, Anda akan menemukan nuansa berbeda dari sebuah kafetaria rumahsakit. Lihatlah, tembok kafetaria ini begitu meriah dengan warna-warna cerah yang menyegarkan mata.

Ruangan di kafetaria ini juga lumayan luas karena mampu menampung 90 pengunjung sekaligus. Namun, bagi Anda yang senang dengan suasana taman, bisa duduk di luar kantin bersama semilir angin dan naungan pohon-pohon rindang.

Seperti kafetaria pada umumnya, Cafetaria RSPI juga tidak menyediakan jasa pelayan. Karena itu, begitu Anda masuk, sebaiknya jangan langsung memilih tempat duduk, tapi langsung saja menuju tempat makanan. Di situ Anda memesan sesuai keinginan dan langsung bayar di kasir.

Untuk urusan menu, aneka jenis kudapan ada di sini. Mulai dari kelas makanan berat hingga aneka makanan ringan. Tinggal pilih sesuai selera. “Ada sekitar 174 jenis kue dan 70 macam masakan,” ujar Delly Malik, satu dari enam pengelola Cafetaria RSPI.

Berbagai kudapan tersedia di kafetaria ini. Ada makanan tradisional, seperti klepon, lupis, bacang, pastel, risoles, dan ada pula kudapan modern seperti brownies dan aneka roti.

KONTAN sempat mencicipi lupis yang konon menjadi salah satu makanan ringan favorit di kafetaria ini. Penganan tradisional berbahan baku ketan bertabur parutan kelapa dan bersimbah gula merah cair ini memang mantap rasanya. Lupis ini begitu empuk dengan rasa manis gula jawa yang tak terlalu tajam.

Sedangkan untuk jenis makanan berat, di sini tersedia menu favorit seperti bubur ayam, nasi buntut rica-rica, nasi goreng jawa, hingga jajanan ala kakilima seperti mi tek-tek.

KONTAN pun menjajal bubur ayam sudah kesohor. Rasa bubur ayam ini tak hanya cocok untuk orang sakit, orang sembuh atau sehat walafiat pun bakal ketagihan. Rasa asin dan gurih yang berbaur kompak di bubur terasa enak di lidah. Ditambah lagi dengan suwiran ayam plus kerupuk, sempurnalah rasa bubur itu. Taburan bawang goreng dan cincangan daun seledri semakin memantapkan rasa bubur.

Demikian halnya kelezatan nasi putih plus tiga potongan buntut sapi berbumbu rica-rica nan pedas alias nasi buntut rica-rica. Dan, tentu kalau perut masih muat, coba juga makanan penutup andalan kafetaria ini: brownies ice cream.

Kafetaria ini menyediakan pula aneka jenis minuman, dengan andalan jus stroberi jeruk dan es teh leci.

Makanan sehat

Untuk urusan menu makanan dan minuman, Delly mengaku tidak boleh sembarangan tersaji. Karena berada di dalam rumahsakit, tentu saja kesehatan dan higienitas makanan harus terjamin. “Ada aturan dari Depkes soal standar makanan di rumahsakit,” ujar Delly.

Nah, urusan racikan makanan ini memang merupakan tanggung jawab enam pengelola kafetaria. “Kita berenam cerewet soal racikan. Karena, kami ini ibu rumah tangga yang ingin menyajikan makanan terbaik,” tambah Delly.

Lantaran menu terus berkembang, kafetaria ini banyak dipenuhi pengunjung yang tidak hanya keluarga pasien RSPI. Ada juga yang sengaja datang ke kafetaria ini hanya untuk bersantap. Bahkan, ujar Delly, beberapa kelompok ibu-ibu sering mengadakan arisan di sini.

Sayangnya, para pengelola ini enggan mengungkapkan berapa omzet yang disabet saban harinya. Namun, sebagai ukuran, kafetaria ini memang tak pernah sepi, terutama sejak pagi hari hingga jam makan siang. Oh, ya, kafetaria ini sudah buka sejak jam 07.00 pagi dan baru tutup pada pukul 10.00 malam.

Lebih menyenangkan lagi, harga makanan di kafetaria ini cukup bersahabat. Untuk jenis makanan ringan, harga mulai Rp 2.500 hingga Rp 17.500. Sedangkan makanan berat, dari Rp 20.000 sampai Rp 50.000.

Cafetaria RSPI
Jl. Metro Duta Kav. UE,
Pondok Indah, Jakarta Selatan,
Telepon: (021) 7657525
ekstensi 1303.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Catur Ari
Terbaru