Microsoft Edge kini sudah berjalan optimal di Macbook Apple M1 lewat versi Beta

Selasa, 19 Januari 2021 | 13:13 WIB Sumber: Engadget,Engadget
Microsoft Edge kini sudah berjalan optimal di Macbook Apple M1 lewat versi Beta

ILUSTRASI. Microsoft Edge kini sudah berjalan optimal di Macbook Apple M1 lewat versi Beta.


APPLE - Microsoft Edge versi Beta kini sudah berjalan optimal di Macbook terbaru Apple dengan chip M1. Lewat Microsoft Edge terbaru versi Beta ini, bisa berjalan dengan lancar di Macbook dengan chip M1.

Di 2020, Apple telah meluncurkan Macbook terbarunya dengan chip buatannya sendiri, M1. Berbeda dengan Macbook rilisan terdahulu yang masih menggunakan chip dari pihak ketiga.

Dengan perbedaan chip baru ini, arsitektur yang digunakan juga cenderung berbeda. Oleh karena itu, ada beberapa aplikasi yang masih belum berjalan dengan lancar.

Salah satunya, browser berbasis chromium yang masih belum berjalan maksimal. Sedikit banyak masih ditemukan bug ketika menjalankan aplikasi tersebut.

Begitu pun browser buatan Microsoft yang berbasis chromium, Microsoft Edge. Browser tersebut juga mengalami permasalahan yang sama karena tidak berjalan dengan baik di Macbook Apple M1.

Baca Juga: Selain Microsoft Office bisa gunakan mouse, iPad dapat dukungan multi-window Excel

ILUSTRASI: MacBook Pro 13-inci dengan chip M1

Mengutip dari Engadget.com, Microsoft telah mengoptimalkan Microsoft Edge di Macbook Apple M1. Meski belum versi final, Microsoft Edge versi canary, dev maupun beta telah mendukung macOS ARM64. 

Dengan demikian, performa Microsoft Edge telah dipotimalkan tersebut bisa berjalan dengan baik di macOS ARM64. 

Ini menjadi alternatif browser yang cukup menarik di macOS. Oleh karena itu, bagi yang sudah terbiasa dengan browser berbasis chromium seperti Google Chrome maupun Firefox, Microsoft Edge menjadi pilihan menarik.

Meskipun demikian, Macbook telah dilengkapi browser bawaan yang kita kenal dengan Safari.

Bila Anda ingin download Microsoft Edge versi Beta yang mendukung di Macbook Apple M1 bisa ikuti link di bawah ini.

https://www.microsoftedgeinsider.com/en-us/download

Setelah mengunjungi link tersebut, Anda bisa pilih versi Beta, Dev, maupun Canary. Kemudian, sesuaikan dengan OS yang digunakan, dalam hal ini tentu saja macOS.

Selamat mencoba!

Selanjutnya: Kini, Google Play Store bisa tampilkan aplikasi yang naik peringkat atau sebaliknya

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto

Terbaru