SERIE A - Super Big Match demi peluang juara, simak prediksi skor dan line up Napoli vs Inter Milan dalam jadwal Serie A Italia malam ini, Minggu (2/3), pukul 00.00 WIB.
Laga Napoli vs Inter Milan jelas jadi salah satu laga paling panas di Eropa pekan ini. Keduanya sama-sama berebut puncak klasemen Serie A hingga saat ini.
Untuk sementara, Inter Milan masih ada di peringkat pertama dengan koleksi 57 poin dari 17 kali menang, 6 kali seri, dan 3 kali kalah.
Napoli ada satu tingkat di bawahnya dengan 56 poin dari 17 kali menang, 5 kali seri, dan 4 kali kalah.
Hasil pertandingan Napoli vs Inter Milan malam ini jelas akan menentukan peta persaingan menuju gelar juara Serie A musim ini.
Baca Juga: 8 Klub Liga Inggris Paling Boros di Bursa Transfer Januari 2025
Prediksi Skor Napoli vs Inter Milan
Jika melihat performa pada lima laga terakhir di Serie A, hasil yang diraih keduanya sama-sama kurang memuaskan.
Inter Milan hanya bisa mengamankan 7 poin, hasil dari seri 1-1 dengan AC Milan, kalah 3-0 dari Fiorentina, menang 2-1 dari Fiorentina di laga tunda, kalah 1-0 dari Juventus, lalu menang 1-0 dari Genoa.
Sedangkan Napoli hanya bisa mengumpulkan 6 poin, hasil dari menang 2-1 dari Juventus, seri 1-1 dengan AS Roma, seri 1-1 dengan Udinese, seri 2-2 dengan Lazio, lalu secara mengejutkan kalah 2-1 dari Como.
Mengacu hasil laga di atas, sepertinya Inter Milan memiliki peluang menang lebih besar. Performanya yang lebih konsisten jelas bisa memberikan ancaman.
Prediksi skor Napoli vs Inter Milan: 1-3.
Baca Juga: 4 Klub Liga Inggis dengan Keuntungan Terbesar di Jendela Transfer Januari 2025
Prediksi Line Up Napoli vs Inter Milan
Line up Napoli tentu akan berisi eks striker andalan Inter Milan, Romelu Lukaku. Pemain penting lain seperti Scott McTominay, Stanislav Lobotka, Giacomo Raspadori, dan Leonardo Spinazzola tentu akan jadi pilihan sejak awal.
Di kubu lawan, line up Inter Milan jelas tidak akan kalah mengerikan. Duet striker Marcus Thuram dan Lautaro Martinez tentu siap diturunkan. Peran Denzel Dumfries dan Federico Dimarco sebagai full-back juga tidak mungkin tergantikan. Sayangnya, kiper Yann Sommer masih belum kembali dari ruang perawatan.
- Prediksi line up Napoli: Meret; Buongiorno, Rrahmani, Di Lorenzo; Spinazzola, McTominay, Lobotka, Billing, Politano; Lukaku, Raspadori.
- Prediksi line up Inter Milan: J. Martinez; Bastoni, Acerbi, Pavard; Dimarco, Mkhitaryan, Calhanoglu, Barella, Dumfries; L. Martinez, Thuram.
Tonton: Daftar 10 Orang Terkaya di Indonesia Pada Akhir Februari 2025, Otto Toto Sugiri Masuk Dalam Daftar
Selanjutnya: Indonesia Coffee Festival Siap Digelar Tahun Ini
Menarik Dibaca: Inilah Makanan yang Menyebabkan Haus saat Puasa, Hindari saat Sahur!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News