Seri full suspension keluaran Polygon, berikut harga sepeda gunung Polygon Rayz Three

Kamis, 03 Desember 2020 | 14:14 WIB   Penulis: Arif Budianto
Seri full suspension keluaran Polygon, berikut harga sepeda gunung Polygon Rayz Three

ILUSTRASI. Seri full suspension keluran Polygon, berikut harga sepeda gunung Polygon Rayz Three


SEPEDA - Polygon mengeluarkan seri sepeda gunung serbaguna lewat Rayz Three yang tampil full suspension. Dibanderol tidak terlalu mahal, cek harga sepeda gunung Polygon Rayz Three disini.

Sepedaan di kala pandemi seperti ini justru menjadi kegiatan yang menarik dan positif. Selain membuat tubuh sehat, bersepeda juga bisa menjadi ajang rekreasi supaya tidak bosan.

Apalagi bagi orang-orang yang mungkin banyak kegiatan di kantor maupun suntuk karena WFH (Work From Home) terus. Menjadi pilihan kegiatan yang tepat, tentu saja Anda perlu sepeda yang nyaman tapi tetap keren.

Seperti salah satu sepeda gunung keluaran Polygon yang satu ini, yakni seri full suspension Rayz Three. Sepeda gunung Polygon Rayz Three merupakan seri tertinggi. Tidak heran harganya sedikit lebih mahal dibanding Rayz One.

Soal kualitas, Polygon sudah tidak perlu diragukan lagi sebagai salah satu produsen sepeda lokal. Penampilan sepeda gunung Polygon Rayz Three juga tidak perlu diragukan. Sebagai seri full suspension, sepeda Polygon Rayz Three dilengkapi dua suspensi.

Ini membuat pengalaman bersepeda alias gowes tetap nyaman meskipun melewati jalanan yang tidak rata. Frame yang dibuat dengan material Alloy AL6 juga menjaga sepeda tersebut tetap kuat namun bobotnya ringan.

Geometri yang modern juga didesain sedemikian rupa supaya pengalaman gowes optimum.Sistem pengeremannya sudah menggunakan jenis cakram dari Tektro HD-M275-R IS160. Anda tidak perlu khawatir ketika mengerem sebab responnya jauh lebih cepat dan pakem.

Ukuran ban 27,5 membuat sepeda gunung Polygon Rayz Three menghadirkan traksi yang lebih baik. Secara keseluruhan Anda bisa mendapatkan pengalaman seru ketika gowes dengan sepeda gunung Polygon Rayz Three.

Soal harga, tenang saja, sepeda gunung Polygon Rayz Three tidak terlalu mahal kok.

Baca Juga: Murah dan terjangkau, harga sepeda gunung Polygon Cascade series Desember 2020

Sepeda gunung Polygon Rayz Three

Mengutip dari situs resmi Polygon Indonesia, berikut harga sepeda gunung Polygon Rayz Three:

Polygon Rayz Three - Rp 5.500.000

Harga di atas cukup wajar mengingat Anda bisa mendapatkan sepeda yang tangguh serta nyaman untuk melintasi berbagai jenis medan. Digunakan untuk berbagai kondisi pun tetap nyaman. Seperti digunakan untuk bersepeda ke kantor atau sekedar gowes santai di akhir pekan.

Bagaimana tertarik? Perlu diingat, stok dan harga sepeda sewaktu-waktu dapat berubah ya.  Selamat berburu sepeda!

Selanjutnya: Murah tapi tangguh, ini harga sepeda gunung Element Alton series Desember 2020

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto

Terbaru