Tips Sat Set Karier Sukses Ala Wakil Menteri BUMN

Rabu, 30 November 2022 | 09:21 WIB   Reporter: Tim KONTAN
Tips Sat Set Karier Sukses Ala Wakil Menteri BUMN

ILUSTRASI. Wapimred KONTAN Titis Nurdiana, Wakil Menteri BUMN Kartika Wirjoatmodjo, Public Figure Christian Sugiono dan Corporate Communication Director Kompas Gramedia Glory Oyong saat talkshow di Acara Moneyfest 2022 di Jakarta, Jumat (25/11/2022).


TIPS & TRIK - Jakarta. Hasil Sensus Penduduk 2020 mencatat mayoritas penduduk Indonesia didominasi oleh Generasi Milenial dan Generasi Z, yang jumlahnya masing-masing mencapai 69,90 juta jiwa dan 75,49 juta jiwa. Jika dibarengi dengan kualitas SDM yang mumpuni, jumlah generasi usia produktif yang luar biasa besar ini dapat menjadi modal bagi Indonesia mewujudkan cita-cita menjadi negara adidaya pada tahun 2045 nanti.

Menyadari pentingnya kaum muda sebagai aktor utama pembangunan, Kontan menyelenggarakan acara MoneyFest 2022 pada Jumat, 25 November 2022 di M Bloc Space, Jakarta. Gelaran bertajuk “Economic & Financial Warriors” ini menghadirkan talkshow bersama sederet narasumber inspiratif serta hiburan dari stand up comedy dan pertunjukan musik. 

MoneyFest 2022 yang dilaksanakan secara hybrid ini dihadiri oleh mahasiswa baik secara offline maupun online dari sejumlah perguruan tinggi ternama seperti Sekolah Bisnis Institut Pertanian Bogor (SB-IPB), Trisakti School of Management, Universitas Multimedia Nusantara (UMN), Telkom University, Unika Atma Jaya Jakarta, serta Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (FEB UI).

Dalam sesi talkshow pertama bertemakan “Rebahan No, Sat-set Yes!” para mahasiswa memperoleh sharing pengalaman dari Wakil Menteri (Wamen) BUMN Kartika Wirjoatmodjo, aktor dan pengusaha Christian Sugiono, serta Corporate Communication Director Kompas Gramedia Glory Oyong. Para narasumber berbagi tips tentang bagaimana membangun karier sukses serta peluang bagi kaum muda di bidang masing-masing. 

Pada kesempatan pertama, Kartika Wirjoatmodjo mengungkapkan bahwa saat ini BUMN telah bertransformasi menyesuaikan perubahan zaman. BUMN masa kini berbeda dengan BUMN dahulu yang bercitrakan kantor pemerintahan berkinerja lamban. 

“BUMN sudah menjadi perusahaan modern dan serba digital. Acara dan produknya juga ngepop, seperti produk perusahaan swasta atau fintech. BUMN ada di mana-mana, di semua sektor usaha, mulai dari kita menyalakan lampu dengan listrik PLN, pakai financial services seperti Livin’ atau BRImo, sampai naik bus DAMRI,” papar Kartika.

Transformasi tersebut tidak hanya dilakukan untuk kepentingan konsumen, tetapi juga untuk kepentingan pegawai. Dengan 70% karyawan yang didominasi Generasi Milenial, X, Y, dan Z, budaya kerja di lingkungan BUMN pun ikut berubah. 

“Sekarang BUMN tidak beda dengan perusahaan modern. Kalau teman-teman bekerja di BUMN seperti Telkom atau Mandiri, feel-nya sudah beda. Sudah tidak seperti kantor kecamatan lagi,” imbuh Kartika. 

Karena itu, peluang berkarier di BUMN sangat terbuka luas bagi kaum muda. Dengan lini bisnis yang sangat beragam mulai dari perbankan hingga rumah sakit, BUMN membutuhkan tenaga kerja dari berbagai latar belakang mulai dari tenaga kesehatan hingga ahli teknologi digital. 

Jangan jadi average

Agar bisa sukses menaklukkan dunia kerja, baik sebagai pegawai BUMN maupun di bidang lainnya, Kartika pun menjelaskan sejumlah kiat yang perlu dilakukan kaum muda. 

“Maksimalkan kompetensi pribadi karena persaingan saat ini sangat keras. Kalau mau maju, jangan hanya jadi average. Kita harus terus belajar. Tidak hanya dari kelas, tapi bisa dari sumber manapun. Selain itu, selalu aware terhadap opportunity dan bisa membaca pattern, sektor industri atau ekonomi apa yang sedang booming. Kita harus bisa menempatkan diri atau riding the wave di sektor ekonomi yang sedang tumbuh,” ujar mantan Dirut Bank Mandiri itu. 

Jeli melihat peluang juga dilakukan Christian Sugiono sejak masih menjadi mahasiswa teknologi informasi di Hamburg, Jerman, pada tahun 2000. Ketika itu ia sudah merintis usaha pembuatan situs web bersama seorang temannya. Sesudah pulang ke Indonesia, pada tahun 2011 suami Titi Kamal ini mendirikan startup MBDC Media yang bergerak di platform online dengan konten kreatif khusus anak muda. 

Saat itu MBDC Media berfokus memproduksi konten video, yang belum lazim dilakukan media online lainnya. Meski menghadapi berbagai tantangan, Christian yakin keputusan tersebut akan mendatangkan hasil yang positif bagi usahanya. 

“Kita berani mencoba karena berkaca dari Amerika dengan media seperti College Humor, Buzzfeed, dan lain-lain yang menyajikan konten video. Pasti di Indonesia juga akan sama. Tinggal tunggu waktu saja 2—3 tahun, di sini pasti akan jadi seperti di sana,” beber Christian. 

Seiring dengan konsistensi memproduksi konten video, prediksi pemeran film Jomblo ini menjadi kenyataan. Lima tahun setelah MBDC Media berdiri, konten video justru menjadi konten yang paling populer di kalangan pengguna internet. 

Akan halnya prediksi tren teknologi digital dalam kurun waktu lima tahun ke depan, Christian menyarankan kaum muda yang ingin berkecimpung di bidang ini untuk mempelajari teknologi blockchain. 

“Sekarang kita berada di era Web 2.0, semua orang bisa membuat konten dan mempublikasikannya. Setelah ini kita akan masuk ke era Web 3.0, yaitu blockchain. Blockchain ini akan menjadi revolusi baru di dunia internet. Intinya internet akan bisa terjadi tanpa adanya entitas-entitas yang sentral,” ungkap Christian. 

Senada dengan Kartika dan Christian, Glory Oyong menekankan pentingnya kerja keras dan memberikan usaha lebih dalam bekerja. Mantan anchor Kompas TV ini mencontohkan pengalamannya saat menjadi reporter yang bertugas di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Ketika itu Glory menghapalkan nomor mobil petinggi-petinggi KPK agar bisa segera mengadang mereka untuk wawancara begitu mobilnya datang. 

“Kita harus persisten mencari kesempatan yang tidak semua orang dapatkan. Harus kerja keras, do the extra mile. Nanti akan ada momennya saat atasan kita melihat prestasi tersebut,” tandas Glory. 

Jadi, jangan rebahan terus, ayo sat set manfaatkan semua peluang yang ada untuk menyongsong masa depan yang gemilang!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Cipta Wahyana

Terbaru