Canon keluarkan printer untuk pasar UKM

Kamis, 19 Januari 2017 | 20:00 WIB   Reporter: Eldo Christoffel Rafael
Canon keluarkan printer untuk pasar UKM


JAKARTA. Pesatnya perkembangan bisnis di sektor Usaha Kecil dan Menengah (UKM) serta bertambahnya Small Office Home Office (SOHO) membuat kebutuhan solusi teknologi yang sesuai dengan karakteristik bisnis tersebut pun kian meningkat. Menjawab kebutuhan tersebut, Canon melalui PT Datascrip selaku distributor di Indonesia menghadirkan serangkaian jajaran imageCLASS Laser Printer terbaru.

Rangkaian imageCLASS terbaru ini terdiri dari LBP151dw, LBP251dw, LBP253x, LBP351x dan LBP352x untuk mencetak hitam-putih serta LBP712Cx, dan LBP841Cdn yang dapat mencetak hitam-putih maupun berwarna.

“Rangkaian seri imageCLASS terbaru ini disiapkan untuk mendukung beragam kebutuhan operasional mencetak, seperti kecepatan yang lebih baik, kemudahan konektivitas, pengaturan perangkat yang praktis,” ujar Merry Harun, Canon Division Director, PT Datascrip dalam keterangan pers yang diterima KONTAN, Kamis (19/1).

Selain itu, Canon juga mengeluarkan printer3 seri printer MAXIFY terbaru, yaitu printer multifungsi MAXIFY MB5470 dan MAXIFY MB5170 serta printer single function MAXIFY iB4170.

Printer MAXIFY MB5470 dan MB5170 telah memenuhi kualifikasi ISO dalam hal kecepatan cetak, yaitu hingga 24 images per minute (ipm) untuk cetak hitam-putih, dan 15,5 ipm untuk cetak warna. Pada pengaturan kecepatan maksimum, pengguna dapat mencetak 32,5 halaman per menit untuk hitam-putih dan 26,5 halaman per menit untuk berwarna.

“Daya tampung kertas pada printer MAXIFY membuatnya berbeda dari printer-printer lainnya yang dirancang untuk kebutuhan rumah maupun home-office. MAXIFY MB5470 dan iB4170 dapat menampung hingga 500 kertas di dua penampung kertas, membuatnya ideal untuk bisnis yang memiliki volume pencetakan tinggi.

Sementara itu, MB5170 dapat menampung 250 kertas tepat untuk kantor kecil yang kebutuhan mencetak dokumennya tidak terlalu tinggi,” ujar Monica Aryasetiawan, Division Manager of Canon Consumer System Product Division PT Datascrip dalam keterangan pers yang diterima KONTAN, Kamis (19/1).

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Rizki Caturini

Terbaru