AnTuTu rilis daftar smartphone terkencang bulan Mei 2021, apa saja?

Sabtu, 05 Juni 2021 | 10:34 WIB Sumber: Kompas.com
AnTuTu rilis daftar smartphone terkencang bulan Mei 2021, apa saja?


GADGET - JAKARTA. AnTuTu, pembuat aplikasi benchmark populer, baru saja merilis daftar ponsel Android terkencang dalam database hasil pengujiannya tiap bulan. 

Untuk Mei 2021 ini, pengujian dilakukan menggunakan AnTuTu V9 yang memiliki set pengujian yang diperbarui dari AnTuTu V8. Oleh karena itu, skor AnTuTu V9 dan V8 sejatinya tidak bisa dibandingkan. 

Seperti bulan sebelumnya, kali ini AnTuTu juga merilis dua daftar terpisah yang masing-masing berisi sepuluh ponsel tercepat dari kelas atas (flagship) dan kelas menengah (mid-range)

Ponsel flagship terkencang Dalam daftar ponsel flagship terkencang ini, semua ponsel yang masuk dalam sepuluh besar ditenagai chipset Snapdragon 888 dengan skor benchmark berkisar di angka 800.000-an poin.

Baca Juga: Ini Keunggulan & Harga Samsung Galaxy M12

Ponsel gaming Black Shark 4 Pro memimpin dengan skor benchmark 830.002 poin, dan diikuti oleh Red Magic 6 Pro (829.900 poin), OnePlus 9 Pro (828.748 poin), Oppo Find X3 Pro (824.451 poin), dan Vivo X60 Pro Plus (819.738 poin). 

AnTuTu mengklaim Black Shark 4 Pro berhasil menyabet posisi pertama karena mendapat skor pengujian memori yang cukup tinggi. 

Selengkapnya berikut daftar ponsel flagship terkencang Mei 2021 versi AnTuTu: 

1. Black Shark 4 Pro (12 GB/256 GB): 830.002 poin 

2. Red Magic 6 Pro (16 GB/256 GB): 829.900 poin 

3. OnePlus 9 Pro (12 GB/256 GB): 828.748 poin 

4. Oppo Find X3 Pro (12 GB/256 GB): 824.451 poin 

Baca Juga: Sementara, baru 4 Hp ini yang bisa akses internet 5G Telkomsel

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

Terbaru