Berbekal Galaxy Note20 Ultra, bermedsos bisa datangkan cuan

Kamis, 13 Agustus 2020 | 15:30 WIB   Reporter: Yuwono Triatmodjo
Berbekal Galaxy Note20 Ultra, bermedsos bisa datangkan cuan


SMARTPHONE / PONSEL PINTAR - SMARTPHONE / PONSEL PINTAR - JAKARTA. Banyak jalan menuju Roma. Berbekal kreatifitas, Anda bisa memperoleh pendapatan tambahan guna memenuhi kebutuhan hidup di era pandemi corona (Covid-19).

Salah satu caranya adalah dengan memanfaatkan media sosial instagram, sebagai seorang influencer. Berbekal gawai berteknologi tinggi dan konten menarik, mimpi Anda bisa terwujud.

Samsung Galaxy Note20 dan Note20 Ultra, mampu diandalkan guna mewujudkan mimpi tersebut. Samsung membekali Galaxy Note20 Ultra dengan Prograde Camera.

Pada produk Samsung Galaxy Note20 Ultra, pada bagian belakang tersemat kamera utama berukuran 108 megapixel (MP). Selain kamera utama, masih terdapat lensa Ultra Wide 12 MP dan kamera Telephoto 12 MP.

Baca Juga: Samsung Galaxy Note20 Ultra: Tampil mewah, elegan dan anti air

Keberadaan kamera Telephoto 12 MP, menyebabkan Samsung Galaxy Note20 Ultra mampu menghasilkan zoom optic hingga 5x dan hybrid zoom sampai 50x.

Layaknya sutradara profesional, video sinematik juga bisa hasilkan lewat fitur kamera ponsel ini.

Mode pro video yang tertanam pada Galaxy Note20 Ultra, terbilang memiliki pengaturan yang lengkap. Sebut saja Pro-Grade Focus, lighting, audio, zoom tools, hingga opsi rekam 120fps dengan opsi FHD.

Asyiknya, Samsung juga menanamkan sensor laser AF pada Galaxy Note20 Ultra. Sensor laser ini memiliki fungsi untuk mencari objek serta membuatnya menjadi fokus secara otomatis.

Baca Juga: S Pen Galaxy Note20 Ultra, alat kerja dan senjata presentasi di masa pandemi

Anda jangan khawatir kualitas pengambilan video Anda terlihat sangat amatiran. Samsung meminimalisir hal tersebut dengan membekali fitur stabilisasi di dalam gawainya itu. Hal ini berfungsi meminimalisir guncangan saat Anda merekam video saat membuat konten.

Untuk urusan audio, Anda juga tidak perlu khawatir. Samsung menyajikan sejumlah opsi audio agar hasil rekaman Anda semakin berbobot. Opsi audio yang disediakan Samsung terdiri dari omni (suara keseluruhan), front (mic depan), dan rear (mic belakang).

Anda juga bisa menggunakan perangkat eksternal seperti USB dan bluetooth untuk memasukkan audio yang Anda kehendaki untuk memperkuat konten.

Membuat foto dan video yang instagramable, menjadi syarat mutlak guna menarik followers. Selain itu, konsistensi menciptakan konten, juga menjadi syarat utama lainnya.

Adapaun proses pre-order Samsung Galaxy Note20 Series dimulai sejak 6 Agustus hingga 19 Agustu 2020.

Baca Juga: Manfaatkan fitur Samsung Galaxy Note20 Ultra untuk olahraga di rumah

Anda akan mendapatkan e-voucher senilai Rp 2.599.000 untuk pembelian Galaxy Note20 Ultra. Sedangkan untuk pemesanan Galaxy Note20, konsumen akan mendapatkan e-voucher senilai Rp 2.399.000.

Jika masih penasaran, Anda bisa mengunjungi situs pre-order Samsung di www.galaxylaunchpack.com.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yuwono triatmojo
Survei KG Media
Terbaru