Bintangi serial TV Marvel, ini kecemasan Anthony Mackie di Falcon and Winter Soldier

Kamis, 04 Maret 2021 | 10:10 WIB   Penulis: Mega Putri
Bintangi serial TV Marvel, ini kecemasan Anthony Mackie di Falcon and Winter Soldier

Anthony Mackie sebagai Falcon dalam serial The Falcon and the Winter Soldier yang akan tayang di Disney+.


SERIAL TV - Marvel Studios sukses dengan serial TV WandaVision yang tayang di Disney+. Usai WandaVision, Marvel menyiapkan The Falcon and the Winter Soldier

Serial TV terbaru dari Marvel Studios ini melanjutkan cerita Sam/Falcon (Anthony Mackie) dan Bucky/Winter Soldier (Sebastian Stan) setelah Avengers: Endgame

Di adegan terakhir film itu, Captain America menyerahkan perisainya pada Sam. Adegan ini membuat fans penasaran tentang siapa Captain America baru di Marvel Cinematic Universe (MCU). 

Baca Juga: Ini kata sutradara WandaVision soal Quicksilver di episode akhir dan potensi season 2

The Falcon and the Winter Soldier juga akan menampilkan kembali karakter jahat dari film Captain America: Civil War. Banyak hal yang disiapkan serial TV ini usai tamatnya WandaVision. 

 

Di wawancara terbaru bersama Variety, Anthony Mackie ternyata sempat memiliki kecemasan tersendiri tentang serial TV ini. Apalagi, serial TV tersebut melanjutkan cerita dari film-film populer Marvel Studios. 

Kecemasan Anthony Mackie

"Saya sempat mengira kita tidak bisa membuat serial TV seperti yang kita lakukan di film," ujarnya, seperti dikutip di Variety. Anthony Mackie tidak ingin menjadi awal dari kegagalan Marvel Studios. 

"Dulu saya tidak ingin menjadi wajah dari franchise Marvel pertama yang gagal," akuinya. "Seperti, lihat? kita memilih orang kulit hitam dan ini buruk," imbuhnya. 

The Falcon and The Winter Soldier di Disney+.

"Itu pernah menjadi ketakutan besar bagi saya dan juga tanggungjawab besar memerankan karakter di Marvel," terangnya. Anthony Mackie sepertinya tidak perlu cemas lagi karena Marvel menyiapkan banyak cerita menarik. 

The Falcon and the Winter Soldier akan menggali cerita lebih dalam. Mulai dari karakter Winter Soldier, latar belakang Sam, Captain America baru yang dipilih pemerintah hingga penerus Captain America sesungguhnya di MCU. 

Selanjutnya: 5 Film yang paling dinantikan tayang bulan Maret 2021, ada apa saja?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Mega Putri

Terbaru