Film

Ekspansi Bisnis, MAXStream Telkomsel Resmi Luncurkan MAXStream Studio

Rabu, 04 September 2024 | 09:03 WIB   Reporter: Ahmad Febrian
Ekspansi Bisnis, MAXStream Telkomsel Resmi Luncurkan MAXStream Studio

ILUSTRASI. Direktur Marketing Telkomsel, Derrick Heng menyampaikan, MAXStream Studios tidak hanya berperan sebagai content producer yang menghadirkan konten orisinal berkualitas tinggi yang dapat dinikmati oleh seluruh masyarakat, namun juga mencerminkan semangat Telkomsel yang terinspirasi dari semangat Indonesia untuk mendorong pertumbuhan industri film nasional dengan memfasilitasi dan memberikan ruang bagi sineas muda berbakat dan para pelaku industri perfilman tanah air untuk berkarya.


INDUSTRI TEKNOLOGI - JAKARTA. Telkomsel melalui MAXStream memperluas lini bisnisnya sebagai content producer. Bisnis baru ini memproduksi konten tayangan berkualitas dengan resmi meluncurkan MAXStream Studios. LKonten tersebut dapat diakses melalui MAXStream, MyTelkomsel, IndiHomeTV melalui channel Allplay Entertainment dan Fun Planet, bioskop, hingga free to air (FTA) dan platform over the top (OTT) seperti Netflix, Viu, dan Vidio.

Sampai saat ini, MAXStream Studios telah memproduksi 128 judul film dan serial. MAXStream Studios juga telah menayangkan lebih dari 10 karya produksinya di bioskop nasional dengan judul film. Seperti Primbon, Bismillah Kunikahi Suamimu, Perjanjian Gaib, Merindu Cahaya de Amstel dan lainnya yang semakin menegaskan konsistensi MAXStream Studios di industri film tanah air.

"MAXStream mendorong pertumbuhan industri film nasional dengan memfasilitasi dan memberikan ruang bagi sineas muda berbakat dan para pelaku industri perfilman tanah air," kata Direktur Marketing Telkomsel, Derrick Heng, Selasa (3/9).

Baca Juga: Telkomsel Hadirkan Channel W-Sport di IndiHome TV,Berikan Tayangan Olahraga Perempuan

Di sepanjang tahun 2024, akan menjadi tahun yang penuh dengan inovasi dan terobosan bagi MAXStream Studios. Beragam judul film dan serial baru akan segera hadir di berbagai channel penayangan. Di antaranya serial Apose Bos Baru, Dapil Komeng, Coming Home di platform MAXStream, Allplay Entertainment dan MyTelkomsel.

Lalu film dokumenter Tour Zuzuzaza Sal Priadi yang akan tayang di platform MAXStream dan MyTelkomsel, film Rumah Teteh dan film Anak Kolong yang akan tayang di bioskop nasional. Kemudian menghadirkan serial drama pendek yang dapat diakses melalui MyTelkomsel hingga tayangan olahraga berkulitas seperti Bundesliga dan Piala by.U .

Selain itu MAXStream Studios mengadakan kompetisi pembuatan film pendek yang akan mencari tiga sineas muda berbakat untuk mendapatkan mentorship dan memproduksi proyek film pendek pertama mereka.

Selanjutnya: Kapan Seleksi Administrasi CPNS 2024 Diumumkan? Cek Jadwalnya

Menarik Dibaca: Begini Cara Tepat Menggunakan Dehumidifier untuk Mengeringkan Cucian

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Ahmad Febrian

Terbaru