Harga Langganan Google One untuk Backup Chat, Cek Juga Caranya

Senin, 27 November 2023 | 03:37 WIB Sumber: Kompas.com
Harga Langganan Google One untuk Backup Chat, Cek Juga Caranya

ILUSTRASI. Google akan mengubah kebijakan penggunaan ruang backup chat untuk aplikasi pesan instan WhatsApp di Android. REUTERS/Dado Ruvic


Cara langganan Google One di PC 

- Apabila Anda berlangganan lewat PC maka pastikan peramban sudah terintegrasi dengan akun Google Anda 

- Selanjutnya buka one.google.com. 

- Pada bagian atas klik “Upgrade” 

- Pilih harga dan penyimpanan yang diinginkan 

- Selanjutnya tinjau harga dan tanggal pembayaran paket baru, kemudian klik “Lanjutkan” 

- Pilih metode pembayaran yang diinginkan dan klik “Langganan” 

- Setelah Anda memilih langganan Google One, nantinya penyimpanan akun Google Drive akan bertambah secara otomatis 

Baca Juga: Ketahui 5 Cara Mengatasi Kode Verifikasi WhatsApp yang Tidak Masuk ke HP

Cara langganan Google One di HP

- Unduh aplikasi Google One di Google Play Store Di aplikasi Google One, klik “Upgrade” di bagian bawah 

- Pilih jenis penyimpanan baru Selanjutnya tinjau harga dan tanggal pembayaran paket. Selanjutnya klik “Lanjutkan” 

- Untuk mengonfirmasi paket Google One Anda, pilih metode pembayaran dan klik “Langganan” 

Demikian harga Google One dan cara berlangganannya untuk backup chat WhatsApp, semoga membantu.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Cara Langganan Google One dan Harganya untuk Backup Chat WhatsApp"

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
Terbaru