Harry Maguire menjadi bek termahal di dunia

Jumat, 02 Agustus 2019 | 23:43 WIB Sumber: BBC
Harry Maguire menjadi bek termahal di dunia


LIGA PRIMER INGGRIS - JAKARTA. Akhirnya Manchester United menyepakati pembelian bek dari Leicester City, Harry Maguire senilai £ 80 juta. Ini membuat bek asal Inggris tersebut menjadi bek termahal dunia. Mengalahkan pembelian Liverpool kala merekurt Virgil van Dijk dari Southampton senilai £ 75 juta.

Baca Juga: Selangkah lagi Harry Maguire bakal menjadi bek termahal di dunia

Memang, belum ada pengumuman resmi dari Manchester United terkait pembelian tersebut. Tapi direncanakan, tes kesehataan terhadap Maguire bakal berlangsung pada akhir pekan ini. Maklum, tenggat waktu bursa pemain Liga Inggris di musim panas ini bakal berakhir 8 Agustus nanti.

Bagi sang pelatih Ole Gunnar Solksjaer, Harry Maguire menjadi pemain ketiga yang dibeli klub berjuluk Setan Merah tersebut. Dua pemain lainnya yang sudah bergabung adalah Aaron Wan-Bissaka dari Crystal Palace dan Daniel James asal klub Swansea.

Baca Juga: MU tolak mahar Inter Milan untuk Lukaku

Selama di Leicester City, Maguire sudah bermain 69 kali di Liga Inggris. Sebelum di Leicester, Maguire sempat bermain di Hull City.

Kehadiran Maguire memang diperlukan Manchester United. Ole Gunnar Solskjaer butuh jenderal di bek tengah. Dan dari sejumlah nama bek yang ada di skuad MU, belum ada yang bisa menunjukkan kepemimpinan di baris pertahanan Setan Merah.
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Markus Sumartomjon

Terbaru