Helmy Yahya harus jawab kuis demi sepeda lipat Element merah-putih Daniel Mananta

Jumat, 31 Juli 2020 | 00:43 WIB   Reporter: Adi Wikanto, Syamsul Ashar
Helmy Yahya harus jawab kuis demi sepeda lipat Element merah-putih Daniel Mananta

ILUSTRASI. Daniel Mananta berpose dengan sepeda element merah-putih ?Foldx Lite Edisi Damn I Love Indonesia. Helmy Yahya harus jawab kuis demi sepeda lipat Element merah-putih Daniel Mananta.


PRODUKSI SEPEDA - JAKARTA. Raja kuis industri pertelevisian Indonesia Helmy Yahya mulai gandrung bersepeda. Mantan Direktur Utama TVRI ini ikut naksir sepeda lipat Element merah-putih dari presenter kondang Daniel Mananta dengan seri Camp Folding Bike Foldx Lite Edisi Damn I Love Indonesia.

Seperti kita tahu, Daniel Mananta merilis sepeda lipat dengan harga terjangkau di pasar indonesia. Namun di pasar reseller harga sepeda merah putih edisi kemerdekaan ini sudah menembus Rp 15 juta.

Presenter kondang Daniel Mananta ikut berbisnis sepeda untuk mengisi pasar sepeda lipat yang sedang menganga di Indonesia, dengan harga sepeda yang ramah di kantong cuma Rp 10 jutaan. 

Bersama brand yang Damn! I Love Indonesia, brand fashion lokal yang dibangun oleh Daniel Mananta, merilis sepeda Camp Folding Bike Foldx Lite Edisi Damn I Love Indonesia. 

Selah satu pengguna sepeda ini adalah mantan Direktur Utama TVRI Helmy Yahya.

Helmy Yahya mendapatkan kesempatan pengiriman unit sepeda Damn! I Love Indonesia langsung oleh pemilik brand Daniel Mananta. 

 

Helmy Yahya mengunggah momen unboxing Foldx Lite Edisi Damn I Love Indonesia bersama Daniel Mananta di akun instagramnya Kamis (30/7) pagi.

Helmy Yahya menyebut sepeda Foldx Lite Edisi Damn I Love Indonesia dengan Brompton-nya Indonesia ini, "Produk lokal ini," katanya. 

Lalu Daniel Mananta menjelaskan gambar di body sepeda bertuliskan naskah teks proklamasi dalam bahasa Inggris. Tertulis sepenggal kalimat, "We the people of Indonesia, hereby declare the Independence of Indonesia".

Lalu ada gambar Presiden Pertama Indonesia Soekarno, dan sebelah kiri gambar Wakil Presiden Muhammad Hatta.

SELANJUTNYA>>>

Selain adanya teks proklamasi dalam bahasa Inggris di body sepeda, Daniel juga menjelaskan, di sebelah kanan ada tahun 1945. Sementara sebelah kiri tertera tanggal dan bulan kemerdekaan 1708.

Daniel Mananta juga menyebutkan pada seatpost sepeda lipat Foldx Lite Edisi Damn I Love Indonesia ini. tertera kata Merdeka, karena khusus di produksi secara terbatas untuk memperingati 75 tahun Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.

Ada momentum lucu saat Daniel Mananta hendak menyerahkan sepeda lipat Foldx Lite Edisi Damn I Love Indonesia kepada Helmy Yahya. 

Ia melontarkan pertanyaan yang harus dijawab oleh Helmy Yahya, dengan pertanyaan yang sering dilontarkan oleh Presiden Joko Widodo saat membagikan sepeda kepada anak-anak Indonesia.

"Kasih tahu dulu, apa lima nama ikan di Indonesia," kata Daniel Mananta.

 

Helmy Yahya yang juga di kenal dengan raja kuis di indusri televisi Indonesia ini pun sontak ngakak mendengar pertanyaan Daniel Mananta.

Meskipun demikian ia pun memberikan jawaban seperti yang diminta Daniel Mananta demi mendapatkan sepeda Foldx Lite Edisi Damn I Love Indonesia.  

"Ikan tongkol, ikan teri, belanak, betok, dan ikan sepat," kata Helmy Yahya.

Sah! Sepeda Foldx Lite Edisi Damn I Love Indonesia itu pun pindah tangan dari Daniel Mananta ke Helmy Yahya.

Pada kesempatan itu Helmy menanyakan  apa benar harga reeller sepeda ini sudah Rp 15 juta di pasaran. Daniel Mananta pun membenarkan, setelah launching, harga di pasaran reseller langsung naik. "Iya begitu ketok harga sudah ke Rp 15 juta," kata Daniel Mananta.

SELANJUTNYA>>>

Berdasarkan penelusuran KONTAN ke beberapa pedagang sepeda online, harga sepeda Foldx Lite Edisi Damn I Love Indonesia, memang ditawarkan bermacam-macam. Rerata pedagang menjual dengan harga di atas Rp 11 juta-Rp 15 juta.

Sekadar informasi, Damn! I Love Indonesia, brand fashion lokal yang dibangun oleh Daniel Mananta kolaborasi dengan tiga brand lokal untuk menyambut HUT Kemerdekaan RI. 

Salah satu brand lokal tersebut adalah produsen sepeda Element Bike dengan meluncurkan Sepeda Kemerdakaan. 

Sepeda Kemerdekaan adalah sepeda lipat yang didesain dengan warna merah putih khas bendera Indonesia.  

Sepeda seri FoldX X-Lite ini serta dihiasi berbagai tulisan, antara lain angka tahun 1945 pada frame sepeda yang merepresentasikan tahun kemerdekaan Indonesia.

Selain itu, Sepeda Kemerdekaan ini juga terdapat tulisan teks Proklamasi dalam bahasa Inggris. Tak luput pula, ada gambar wajah proklamator yaitu Soekarno dan Hatta di frame sepeda.

“Kita selalu berusaha menjadi platform untuk memperlihatkan patriotisme melalui lifestyle anak-anak muda. Kolaborasi ini menjadi sebuah breakthrough bagi Damn! I Love Indonesia untuk menjawab kebutuhan anak-anak muda dengan lifestyle bersepeda yang sedang diminati belakangan ini,” tutur Daniel Mananta, CEO Damn! I Love Indonesia, dikutip dari Kompas.com.

Merujuk situs Elementmtb.com, harga sepeda lipat edisi Damn I Love Indonesia Rp 10,62 juta. Berikut spesifikasi sepeda lipat Element edisi Damn I Love Indonesia:

  • Pengguna : Remaja dan Dewasa
  • Frame (Bahan Rangka) : Aloy
  • Warna : Putih
  • Fork (Garpu Depan) : Aloy
  • Shifter (Pengoper Gigi) : Sensah 11 Speed
  • Front Derailleur (Pemindah Gigi Depan) : -
  • Rear Derailleur (Pemindah Gigi Belakang) : Sensah Empire 11 Speed
  • Crankset (Poros Engkol) : Luce CNC 58T
  • Bottom Bracket (As Engkol) : Hollow Tech 2
  • Cassette (Gigi Belakang) : 11 T - 28T
  • Chain (Rantai) : -
  • Pedal : ION QR
  • Front Brake (Rem Depan) : Tekro Hydrolic Disk Brake
  • Rear Brake (Rem Belakang) : Tekro Hydrolic Disk Brake
  • Handle Bar (Stang) : -
  • Handle Post (Leher Stang) : -
  • Saddle (Sadel) : -
  • Seatpost (Tiang Sadel) : -
  • Rims (Velg): 451
  • Tires (Ban) : Deli Tire
  • Spokes (Jari-Jari) : -
  • Extra : -
  • Ukuran Kemasan (Dalam Cm) : P 88 X L 39 X T 68

Tidak hanya dengan Element Bike, Damn! I Love Indonesia juga berkolaborasi dengan salah satu brand fashion yang sedang hype dan trendy di kalangan anak muda Indonesia, yakni Urbain. 

Damn! I Love Indonesia juga kolaborasi dengan Tomo Goods, juga akan mengeluarkan produk bersama berupa masker dan t-shirt. 

Untuk mendapatkan sepeda Kemerdekaan tersebut, Anda bisa membeli sepeda Kemerdekaan di diler resmi sepeda Element. 

Selain itu, sejumlah e-commerce juga menjual Sepeda Kemerdekaan dengan harga yang sama seperti dibanderol situs Elementmtb.com. Sepeda Kemerdekaan juga akan segera dijual di store dan situs Damn! I Love Indonesia dan juga di store-nya

Adapun Sepeda Kemerdekaan ini dibangun di atas seri FoldX X-Lite yang memiliki frame dan fork berbahan alloy, shifter dan RD Sensah Empire 11 SP, dengan ukuran ban 20 inci.

“Kita selalu berusaha menjadi platform untuk memperlihatkan patriotisme melalui lifestyle anak-anak muda,” tutur Daniel Mananta, CEO Damn! I Love Indonesia.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Halaman   1 2 3 Tampilkan Semua
Editor: Syamsul Azhar

Terbaru