Khofifah: Ayo makan ikan, awas ditenggelamkan Susi

Kamis, 02 November 2017 | 16:02 WIB   Reporter: Yudho Winarto
Khofifah: Ayo makan ikan, awas ditenggelamkan Susi


KELAUTAN DAN PERIKANAN - JAKARTA. Ada yang menggelitik dari caption foto yang diunggah Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa dalam akun instagramnya @khofifah.ip.

Khofifah ikut menyerukan ajakan makan ikan kepada seluruh follower dan netizen dengan menyertakan "ancaman penenggelaman" ala Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti. Khofifah bahkan men-tag akun pribadi milik menteri Susi @susipudjiastuti155.

"Awas, jangan sampai ditenggelamkan bu @susipudjiastuti155 karena tidak makan ikan," kata Khofifah dalam foto unggahannya, Senin (30/10) lalu.

Dalam foto tersebut, tampak Khofifah tengah bersantap siang dengan lauk ikan penyetan. Di sekelilingnya banyak pegawai Kementerian Sosial yang juga sedang makan siang. Khofifah menyebut jika ia tengah makan di kantin Salemba 28 milik Kementerian Sosial.

"Bahagia itu sesederhana bisa makan siang bersama para pegawai Kementerian Sosial di kantin Salemba 28. Dengan lauk yang sederhana pula, ikan goreng plus tempe dan tahu goreng lengkap dengan sambal juga lalapan," tulis Khofifah dalam kolom caption foto.

Khofifah pun mengkampanyekan makan ikan. Menurutnya, kandungan protein pada ikan yang tinggi sangat baik untuk tubuh.

"Ayo makan ikan. Selain rasanya enak dan lezat, ikan juga banyak mengandung protein dan zat gizi yang sangat dibutuhkan oleh tubuh," imbuhnya.

Foto yang diunggah Khofifah tersebut banyak menuai komentar positif dari para netizen. Tidak sedikit yang mengaku ngiler dengan menu makan siang Khofifah.

Sampai Kamis (2/11), unggahan foto Khofifah ini dibanjiri 133 komentar dan 3,221 memberikan tanda like.

Akun @mharobbani berkomentar "siang-siang pas jam makan, unggah foto makan dan makanannya. Ikan, daun kemangi, dan sambelnya bikin kangen rumah bu, nikmat sekali ini. Ini sederhana tapi mewah bu. Bu menteri bikin ngiler siang-siang,". Akun @siti_rusnani ikut menimpali, "Bismillah...haha enaknya yakin bikin ngiler nih,".

Sementara akun @arief_praso09 menulis "sugeng dhahar siang bu @khofifah.ip. lawuhe enak...! selain sehat, juga biar tidak ditenggelamkan bu @susipudjiastuti155,".

"Takut ditenggelamkan bu susi jadi setiap hari makan ikan. Selamat makan siang ibu idola@khofifah.ip," tulis akun @hami.hamor.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto
Terbaru