Laga kedua Piala Dunia berakhir, group B, E, F dan H belum punya tim 16 besar

Senin, 25 Juni 2018 | 12:40 WIB   Reporter: Willem Kurniawan
Laga kedua Piala Dunia berakhir, group B, E, F dan H belum punya tim 16 besar

ILUSTRASI. Gol yang tercipta di ajang Piala Dunia Rusia 2018


PIALA DUNIA 2018 - JAKARTA. Pertandingan antara Polandia dan Kolumbia menjadi penutup laga kedua fase group. Masing-masing tim menyisakan satu pertandingan lagi untuk memastikan diri melaju ke fase knock out 16 besar atau angkat koper dari Rusia kembali ke negara asal.

Meskipun fase group belum benar-benar berakhir, enam tim telah dipastikan menyegel tempat di 16 besar. Di group A dipastikan tidak ada kejutan, karena Rusia dan Uruguay berhasil menghentikan langkah Arab Saudi dan Mesir. Begitupula halnya dengan group G dimana Inggris dan Belgia memastikan tempat dan menyingkirkan Tunisia serta Panama.

Sementara group C dipastikan mengirim perwakilannya Prancis melaju 16 besar, dan Kroasia mewakili group D usai tampil mengejutkan atas Argentina.

Jika group A dan G telah bisa dipastikan dua tim yang melaju dan tim tersingkir, lain halnya dengan group-group lain seperti group B, E, F dan H. Dari empat group tersebut, belum ada satupun tim yang benar-benar dipastikan melaju 16 besar. Sebagian besar karena 2 pemucak klasmen berbagi 4 poin hasil 1 kali menang dan 1 kali imbang, dan di posisi ketiga tim lain membuntuti dengan poin 3 hasil sekali menang dan sekali kalah.

Dini hari nanti, Selasa (26/6) pukul 01:00, Spanyol harus menaklukan Maroko, sebagai laga terakhir Grup B, untuk memastikan diri lolos ke babak 16 besar. 

Menurut regulasi FIFA jika ada tim yang memiliki poin sama, penentuan peringkat ditentukan berdasarkan selisih gol yang mereka miliki, dan jika masih sama juga akan ditentukan berdasarkan jumlah gol yang diciptakan

Selain Arab Saudi dan Mesir dari group A serta Tunisia dan Panama dari group G, empat tim dari grup lain dipastikan gagal melaju. Tim tersebut antara lain Maroko group B, Peru group C, Kosta Rika dari group E dan terakhir Polandia dari group H.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Sanny Cicilia

Terbaru