Lowongan kerja 2020 BUMN PT Sarana Multigriya Finansial (Persero)

Senin, 17 Agustus 2020 | 08:08 WIB   Penulis: Tiyas Septiana
Lowongan kerja 2020 BUMN PT Sarana Multigriya Finansial (Persero)

ILUSTRASI. Lowongan kerja 2020 BUMN PT Sarana Multigriya Finansial (Persero)


MENCARI KERJA -  PT Sarana Multigriya Finansial (Persero) merupakan BUMN yang bergerak di bidang penyediaan rumah. Kali ini SMF membuka lowongan kerja 2020 untuk para pencari kerja. 

Lowongan kerja kali ini dibuka untuk lulusan S1 dari beberapa jurusan terkait. SMF berdiri di bawah naungan Kementerian Keuangan Republik Indonesia. Tugas dari MF adalah membangun dan mengembangkan pasar pembiayaan sektor perumahan.

Baca Juga: Terbuka untuk lulusan baru, Lowongan kerja 2020 di Kantor Susi Pudjiastuti

SMF dalam menjalankan visi dan misinya membutuhkan banyak SDM handal. Kali ini SMF mengajak para pekerja untuk bergabung dan berkembang bersama. Berikut posisi dan persyaratan lowongan kerja 2020 SMF.

Lowongan kerja IT auditor

  • Minimal lulusan S1 jurusan teknik informatika/computer science
  • Berpengalaman minimal 5 tahun sebagai auditor IT
  • Fasih berbahasa Inggris, lisan dan tulisan
  • Berpengalaman di industri keuangan lebih diutamakan
  • Pernah mengikuti training/sertifikasi auditor di bidang IT
  • Pendaftaran ditutup pada 31 Agustus 2020

Lowongan kerja IT planning & business analyst

  • Minimal lulusan S1 jurusan teknik informatika/computer science
  • Berpengalaman minimal 5 tahun di bidang teknik informatika dan analisa sistem
  • Fasih berbahasa Inggris, lisan dan tulisan
  • Pendaftaran ditutup pada 31 Agustus 2020

 

Lowongan kerja management information system (MIS)

  • Minimal lulusan S1 jurusan ekonomi/keuangan/Mgt informasi/IT/Komputer
  • Menguasai aplikasi database seperti Ms Excel, Ms Access, SQl, dan lain lain
  • Mampu melakukan query data dengan baik dan memahami pengelolaan server
  • Memahami bisnis keuangan secara umum dan memiliki kemampuan analisa big data
  • Pendaftaran ditutup pada 31 Agustus 2020

Lowongan kerja staf pengembangan produk

  • Minimal lulusan S1
  • Berpengalaman minimal 4 tahun di perbankan atau jasa keuangan
  • Berpengalaman mengembangkan produk, kerjasama bisnis terkait KPR
  • Memiliki pengetahuan terkait pasar modal
  • Pendaftaran ditutup pada 7 September 2020

Peserta melakukan pendaftaran dengan mengirim CV ke alamat email: recruitment@smf-indonesia.co.id. Peserta juga diharuskan mengisi data diri di http://e-recruitment.smf-indonesia.co.id/.

Hati-hati dengan segala penipuan yang mengatasnamakan PT SMF. Segala proses rekrutmen tidak dipungut biaya. Detail lowongan kerja bisa dilihat di https://smf-indonesia.co.id/referensi/karir/.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Halaman   1 2 Tampilkan Semua
Editor: Tiyas Septiana
Terbaru