Mengenal senjata terbaru Free Fire (FF): KORD

Jumat, 16 April 2021 | 11:09 WIB   Penulis: Arif Budianto
Mengenal senjata terbaru Free Fire (FF): KORD

ILUSTRASI. Mengenal senjata terbaru Free Fire (FF): KORD


GARENA FREE FIRE - Free Fire (FF) baru saja mendapatkan update yang cukup besar dengan beragam konten terbarunya. Salah satunya yakni kehadiran senjata baru bernama KORD. Punya damage besar, senjata ini juga lebih stabil ketika digunakan saat prone atau crouch (jongkok).

Survivor pasti senang dengan kehadiran update terbaru Free Fire (FF). Bagaimana tidak? Update terbaru Free Fire hadirkan beragam konten baru yang bisa Anda jajal.

Mulai dari map Bermuda Remastered yang kini tersedia secara permanen, perubahan beberapa skill karakter, hingga senjata baru. Berbicara tentang senjata baru, apakah Anda sudah menjajal KORD?

Ya, KORD merupakan senjata terbaru di Free Fire yang hadir lewat update beberapa hari lalu. Apakah senjata tersebut bakal sesakit itu? Apakah KORD bakal jadi senjata favorit Survivor di patch terbaru ini?

Sebelum itu, mari kita mengenal senjata KORD di Free Fire (FF).

KORD di Free Fire (FF)

Senjata KORD di Free Fire

KORD di Free Fire merupakan senjata berjenid LMG (Light Machine Gun). Seperti pada umumnya LMG di Free Fire, senjata jenis tersebut memiliki damage yang cenderung besar.

Meskipun tidak sebesar sniper atau shotgun, LMG bisa memberikan damage yang terus menerus ke arah lawan. Sebab magazine atau jumlah peluru LMG cenderung lebih banyak.

KORD sendiri merupakan senjata LMG yang memiliki damage paling besar dari senjata LMG lainnya. KORD memiliki damage sebesar 59, sedikit lebih besar dari M249 yang memiliki damage 57.

KORD memiliki magazine berjumlah 80, terkecil dari seluruh LMG yang ada di Free Fire (FF). Meskipun demikian, jumlah peluru 80 terbilang cukup banyak untuk menghabisi lawan yang ada di hadapan Anda.

Meskipun pada umumnya senjata LMG sulit dikendalikan karena akurasinya tidak terlalu besar, KORD memiliki mode yang bakal membuatnya memiliki akurasi lebih baik.

Ketika Anda crouch (jongkok) atau prone (tengkurap), menggunakan KORD memiliki akurasi yang jauh lebih tinggi. Dengan demikian, Anda bisa mengincar lawan dengan mudah.

Seperti senjata LMG yang lain, KORD tidak bisa ditambahkan attachment seperti scope, magazine, muzzle, foregrip, dan silencer.

Apakah Anda sudah menjajal KORD di Free Fire? Ada event yang lagi berlangsung lho di Free Fire.

Kalahkan 5 musuh dengan senjata KORD, maka Anda bisa mendapatkan hadiah seperti:

  • Matryoshka Surfboard
  • Engineer Weapon Loot Crate 1x
  • Weapon Ryale Voucher 1x

Event KORD Mission berlangsung mulai tanggal 14-18 April 2021 mendatang. So, jangan sampai terlewat ya!

Selanjutnya: Update Free Fire (FF) tambahkan karakter baru Xayne, apa kemampuannya?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto
Terbaru