Nonton Aman, 8 Link Streaming Film Online Resmi Selain LK21 dan IndoXXI

Minggu, 25 September 2022 | 09:45 WIB   Penulis: Arif Budianto
Nonton Aman, 8 Link Streaming Film Online Resmi Selain LK21 dan IndoXXI


STREAMING FILM - Nonton aman, berikut ini 8 link streaming film online resmi selain LK21 dan IndoXXI. Anda dapat mengunjungi beberapa website resmi platform streaming film resmi seperti Netflix, Prime Video hingga Disney Plus dan masih banyak lagi yang lainnya.

Mau nonton atau streaming film sub Indo yang aman? Mungkin bisa menjadi opsi selain LK21 dan IndoXXI untuk menemukan beragam tontonan menarik favorit Anda.

Seperti yang kita ketahui, streaming film sudah menjadi hal yang lumrah bagi beberapa orang yang kerap kali menghabiskan waktunya di depan layar HP, laptop atau komputer.

Kabar baiknya, saat ini kita dapat mengunjungi beberapa website atau situs yang menyediakan layanan streaming film secara resmi. Mulai dari film dalam negeri hingga koleksi film lainnya dengan beragam genre dapat Anda temukan di beberapa platform streaming film populer.

Dianjurkan untuk mengakses situs streaming film dengan opsi selain LK21 dan IndoXXI apabila Anda ingin mendapatkan pengalaman nonton terbaik. Lebih aman tentunya, Anda dapat mengunjungi link streaming film resmi, lengkap dengan sub Indo.

Baca Juga: Sinopsis Jujutsu Kaisen 0, Streaming Sub Indo Resmi Tersedia di Prime Video

Mau tahu apa saja? Yuk simak selengkapnya link streaming film resmi opsi selain LK21 dan IndoXXI berikut ini.

Aplikasi streaming berbayar

1. Bioskop Online

Suka nonton film dalam negeri? Situs atau website Bioskop Online adalah opsi selain LK21 dan IndoXXI.

Tonton beragam film-film Indonesia baik yang sebelumnya pernah tayang di layar lebar maupun beberapa judul ekslusif di Bioskop Online. Beragam judul film di Bioskop Online dapat ditonton dengan harga yang bervariasi.

Berikut ini link streaming nonton film resmi Bioskop Online yang dapat Anda kunjungi: bioskoponline.com

2. Vidio

Link streaming film resmi opsi lainnya adalah Vidio. Selain sebagai salah satu platform yang menyediakan layanan streaming beberapa stasiun televisi, Vidio juga menghadirkan beberapa judul film yang dapat ditonton.

Bukan hanya film dalam negeri, Anda juga dapat streaming film populer lainnya dengan berbagai macam genre yang dapat dipilih lengkap dengan pilihan sub Indo (subtitle Indonesia).

Perlu diingat, tidak semua film di Vidio dapat ditonton secara gratis, Anda harus berlangganan untuk mendapatkan akses yang lebih lengkap.

Situs atau platform streaming film Vidio dapat Anda kunjungi melalui link resmi berikut ini: vidio.com.

3. Vision+

Vision+ juga dapat menjadi salahs atu opsi untuk streaming film resmi. Meski koleksinya tidak begitu banyak, Anda dapat streaming film-film Indonesia dan beberapa judul film Asia lengkap dengan sub Indo (subtitle Indonesia) tentunya.

Untuk streaming film melalui Vision+ dapat kunjungi link resminya berikut ini: visionplus.id.

Baca Juga: Chainsaw Man: Trailer Terbaru, Tanggal Rilis, hingga 12 Lagu Penutup yang Berbeda

4. Catchplay+

Catchplay+ termasuk salah satu pilihan tempat streaming film resmi dengan beragam pilihan judul yang dapat ditonton. Dilengkapi dengan sub Indo (subtitle Indonesia), Anda dapat streaming nonton film favorit Anda lewat dan memahami alur ceritanya dengan mudah.

Pastikan Anda berlangganan Catchplay untuk mengakses berbagai macam judul film yang ingin ditonton.

Kunjungi link resmi Catchplay berikut ini apabila Anda ingin streaming nonton film di tempat tersebut: catchplay.com.

5. Prime Video

Prime Video sekarang tersedia secara resmi di Indonesia. Streaming film favorit Anda maupun beberapa judul ekslusif melalui Prime Video lengkap dengan sub Indo.

Salah satu judul yang menarik dan patut diikuti saat ini di Prime Video adalah The Lords of the Rings: The Rings of Power. Streaming film resmi di Prime Video bisa uji coba gratis selama 7 hari.

Mau cobain? Silahkan kunjungi link streaming resmi Prime Video berikut ini: primevideo.com.

6. HBO GO

Mau streaming serial terbaru The House of the Dragon? HBO GO adalah layanan streaming resmi yang menayangkan serial terbaru yang menceritakan peristiwa sebelum Game of Thrones.

Selain beberapa judul ekslusif di HBO GO, Anda juga dapat streaming film populer lainnya dengan berbagai macam genre yang dapat dipilih serta opsi sub Indo.

Berikut ini link streaming film resmi HBO GO yang dapat Anda kunjungi: hbogoasia.id.

7. Disney Plus

Disney Plus adalah salah satu platform streaming film resmi yang populer. Tidak perlu ditanyakan lagi, Anda yang fans berat dengan film, serial, atau bahkan superhero Marvel wajib banget langganan Disney Plus.

Beberapa judul ekslusif Disney Plus juga dapat Anda nikmati lewat platform streaming film resmi tersebut.

Berikut ini link streaming film resmi Disney Plus: hotstar.com.

8. Netflix

Mau nonton film, drama korea, atau judul-judul ekslusif? Netflix adalah opsi wajib buat Anda yang hobi berlama-lama di depan layar HP atau laptop.

Film dan serial dari dalam negeri maupun luar dengan beragam genre dapat Anda temukan dan tonton langsung melalui Netflix. Tentu saja, tersedia pula sub Indo untuk memudahkan Anda mengikuti cerita dari film yang ingin ditonton.

Untuk nonton film lewat Netflix, berikut ini link streaming resmi yang dapat dikunjungi: netflix.com.

Itulah sederet website streaming film online resmi yang merupakan opsi lain dari LK21 dan IndoXXI. Dapatkan pengalaman nonton yang maksimal, lebih seru, dan aman melalui beberapa link streaming resmi di atas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto

Terbaru