Patah hati? 6 Lagu Kpop ini bisa bikin move on Anda lebih asik

Sabtu, 26 September 2020 | 16:15 WIB   Penulis: Tiyas Septiana
Patah hati? 6 Lagu Kpop ini bisa bikin move on Anda lebih asik


K-POP -  Patah hati setelah putus memang tidak mengenakkan. Perasaan sedih, galau, dan marah menyertai proses move on Anda. 

Agar tidak selalu teringat mantan, sebaiknya Anda melakukan kegiatan positif. Anda bisa mulai menyibukkan diri dengan pekerjaan atau kegiatan kampus. 

Di saat sendiri, cobalah untuk menyibukkan pikiran dengan banyak hal. Salah satunya mendengarkan musik yang Anda sukai. 

Jika Anda penggemar lagu Kpop, ada beberapa lagu yang bisa membantu untuk move on. Lagu-lagu tersebut bisa menumbuhkan semangat Anda agar tidak sedih. 

lagu kpop move on

Apa saja lagu-lagu tersebut? Berikut 6 lagu K Pop yang bisa membantu Anda move-on lebih asik. 

  • Blackpink - Kill This Love

Girlgroup asuhan YG Entertainment ini tidak pernah mengecewakan para penikmat Kpop. Mengusung konsep girl crush, Blackpink berhasil menyampaikan lagu-lagunya dengan baik. 

Kill this Love yang dirilis tahun 2019 lalu langsung menjadi hits di berbagai negara. Lagu ini mengisahkan tentang kisah percintaan yang tidak sehat dan harus disudahi. 

Lagu ini cocok untuk menemani proses move on Anda dari hubungan yang tidak sehat. Lagu ini seperti menyemangati agar Anda bisa bangkit kembali. Lets kill this love!

 

  • 2NE1 - Go Away

Meskipun sudah bubar, lagu 2NE1 tetap banyak digemari. Salah satunya adalah Go Away. 

Lagu Go Away ini dirilis tahun 2010. Music Video Go Away dibintangi oleh aktor Song Jae Rim dan rapper 2NE1 CL.  

  • Winner - Ah Yeah

WINNER menunjukkan jika berpisah dengan pasangan tidak harus diratapi. Melalui lagu Ah Yeah, WINNER mengajak Anda untuk melihat sisi positif dari eprpisahan. 

Mengusung konsep yang segar ala musim panas, lagu Ah Yeah dengan cepat digemari. 

  • Ailee - I will Show You

Perpisahan justru bisa memacu Anda untuk lebih baik. Penyanyi solo Korea Ailee mengajak Anda untuk "balas dendam" dengan cantik.

Seperti lagu K-Pop, I will Show You, Anda bisa memperbaiki diri agar mantan menyesal putus dengan Anda. Suara Ailee yang kuat menambah kesan tangguh yang bisa memotivasi Anda.

 

  • Kwon Jin Ah - Behind the Page

Kadang sebuah hubungan memang lebih baik diakhiri. Meskipun menyakitkan, demi kebaikan bersama hubungan harus diakhiri. Seperti lagu milik Kwon Jin Ah, Behind the Page.

Baca Juga: 10 Drakor (drama Korea) terbaik sepanjang masa, Reply 1988 hingga Signal yang populer

Lagu Kpop ini menceritakan sebuah hubungan yang sudah tidak bisa bertahan. Meskipun berpisah, salah satu pasangan tetap berterima kasih atas segala kenangan yang dibuat. 

  • Day-6 Congratulations

Putus karena dikhianati? Berikan saja selamat pada mantan Anda. Lagu Kpop yang cocok untuk situasi ini adalah Congratulations dari Day6.

Lagu ini menceritakan seorang kekasih yang dikhianati oleh pasangannya. Alih-alih marah, ia memberikan selamat pada sang mantan. Tentu bukan selamat tanda bahagia, tapi menyindir halus atas pengkhianatan sang mantan. 

Satu lagi lagu Kpop dari day6 untuk move on, Somehow. Lagu ini terkesan seperti lagu bahagia karena melodinya yang menghentak. 

Berbanding terbalik dengan melodinya, lagu ini berisi usaha seseorang untuk melupakan sang mantan.

Selanjutnya: 10 tahun K-Pop di Twitter, ini grup terpopuler & negara dengan tweet K-Pop terbanyak

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Halaman   1 2 3 Tampilkan Semua
Editor: Tiyas Septiana

Terbaru