INDUSTRI PARIWISATA - JAKARTA. Industri kuliner merupakan pengembangan dari industri kreatif yang melibatkan peran berbagai elemen yang dapat mempengaruhi pertumbuhan perekonomian suatu daerah.
Kementerian Pariwisata menyelenggarakan Pesona Wisata Kuliner Nusantara 2017 Indah pada tanggal 29 September dan 1 Oktober 2017 di Area Parkir Selatan Taman Mini Indonesia.
Pesona Wisata Kuliner Nusantara bertujuan untuk mempromosikan kuliner nusantara sebagai salah satu daya tarik wisata baik bagi Wisnus.
Tak hanya itu pameran ini juga untuk mengembangkan kreativitas kuliner nasional dan mendorong minat masyarakat untuk mengonsumsi dan mencintai kuliner nusantara.
"Kementerian Pariwisata melihat bahwa industri kuliner cukup menyumbang pendapatan ke pertumbuhan ekonomi. Oleh sebab itu, harus gencar dipromosikan dan harus ada national food khas Indonesia," ucap Menteri Pariwisata Arief Yahya, dalam keterangan yang diterima KONTAN.co.id, Jumat (29/9).
Peserta Pameran Pesona Wisata Kuliner Nusantara 2017 dengan luas area 560m2 dan jumlah sebanyak 30 stand akan terdiri dari berbagai kuliner khas kota masing-masing daerah.
Profile peserta pemeran meliputi Pemerintah Daerah, Provinsi, Kota, Kabupaten, Dinas Provinsi, UMKM, Asosiasi Pengusaha Jasa boga Indonesia, Pengusaha Food Truck dan Pengusaha peralatan masak.
Rangkaian acara Pesona Wisata Kuliner Nusantara 2017 diantaranya Demo masak oleh Asosiasi Perusahaan Jasa Boga Nusantara, lomba kreasi masakan tradisional, lomba masak, talkshow dengan food blogger Indonesia serta penampilan kesenian.
Pengunjung yang hadir berasal dari berbagai kalangan, khususnya yang berada di area wisata TMII, Food blogger, masyarakat/pelajar serta masyarakat setempat.
Pengunjung tidak akan dikenakan biaya untuk dapat masuk ke festival tersebut. Diharapkan “Pesona Wisata Kuliner Nusantara 2017” ini dapat memenuhi target pengunjung sebesar 5000 orang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News