Produsen harus perketat sterilisasi

Jumat, 18 Maret 2011 | 12:02 WIB Sumber: Harian KONTAN, 15 Maret 2011
Produsen harus perketat sterilisasi

ILUSTRASI. Siluet pengguna gadget tampak di depan layar proyeksi dengan logo Instagram dalam gambar ilustrasi yang diambil pada 28 Maret 2018.


Untuk menekan kontaminasi bakteri sakazakii terhadap susu formula dan makanan bayi, pemerintah melalui Kementrian Kesehatan dan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) pantas mendorong para produsen susu dan makanan bayi untuk meningkatkan sterilisasi pada proses produksinya. Sebab, bakteri enterobacter sakazakii banyak ditemukan pada lingkungan pabrik.

Sejumlah pakar kesehatan menyarankan agar pelaku industri makanan bayi menerapkan sistem pengawasan kesehatan lingkungan yang ketat dan efisien. Selain itu, pelaku industri juga harus melakukan pemeriksaan enterobacteriaceae untuk mengukur tingkat kehigienisan alur produksi di pabrik. "Ini masih dalam kewenangan pemerintah. Hasil penelitian IPB jangan diremehkan," terang Mulyadi Tedjapranata, Direktur Klinik Medizone, di Jakarta.

Pemerintah juga dapat memanfaatkan merebaknya isu bakteri sakazakii sebagai momentum menggalakkan program pemberian ASI eksklusif kepada para ibu muda di tanah air. "Tidak ada satu pun produk susu formula yang komposisi dan kualitasnya mendekati ASI," kata Mulyadi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Test Test

Terbaru