Purworejo gelar festival layang-layang

Kamis, 26 Juli 2018 | 10:57 WIB   Reporter: Jane Aprilyani
Purworejo gelar festival layang-layang

ILUSTRASI. Layang-Layang


WISATA - JAKARTA. Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah, punya tradisi unik yang meramaikan atraksi pariwisata Indonesia. Yaitu festival layang-layang internasional yang digelar 28-29 Juli 2018.

Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran I Kementerian Pariwisata I Gde Pitana mengatakan Purworejo Kite Festival akan diikuti 34 grup layang-layang. Enam di antaranya berasal dari luar negeri.

“Festival layang-layang di Purworejo merupakan event internasional. Negara-negara yang ikut adalah Thailand, Jepang, Swedia, Polandia, India, dan Malaysia. Event ini diselengarakan oleh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Purworejo. Event ini juga merupakan promosi wisata andalan Purworejo,” ujar Pitana, dalam keterangan yang diterima Kontan.co.id, Kamis (26/7).

Pitana menyebut, event ini merupakan event tahunan yang telah dilaksanakan keenam kalinya. Festival layang-layang terbukti efektif mempromosikan objek wisata andalan Kabupaten Purworejo. Tak hanya mempromosikan objek wisata, event ini juga bisa menggerakkan ekonomi masyarakat setempat secara langsung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Wahyu T.Rahmawati

Terbaru