Tips WhatsApp (WA) Web: Mulai dari Membuat Stiker Sendiri, Hingga Mengirim

Selasa, 08 Maret 2022 | 09:15 WIB   Penulis: Arif Budianto
Tips WhatsApp (WA) Web: Mulai dari Membuat Stiker Sendiri, Hingga Mengirim

ILUSTRASI. Tips WhatsApp (WA) Web: Mulai dari Membuat Stiker Sendiri, Hingga Mengirim


Tips WA Web: Mulai dari membuat stiker sendiri, hingga mengirim

  • Setelah berhasil login ke WhatsApp (WA) Web, pilih kontak yang ingin Anda kirim stiker buatan sendiri
  • Kini kita memasuki tampilan chat, tekan tombol ikon penjepit kertas (di sebelah kanan icon emoji)
  • Lalu pilih menu Stiker (ikon ke-4 dari atas)

Ikon stiker WA Web

  • Pilih foto atau gambar apapun yang tersimpan di laptop atau komputer Anda
  • Edit stiker sesuai dengan keinginan, bisa tambahkan teks, emoji, stiker lain, dan lain sebagainya
  • Bila sudah, tekan tombol Selesai lalu terakhir kirim

Baca Juga: Apex Legends Mobile: Dari Tanggal Rilis Hingga Spesifikasi HP Android & iOS

Meskipun kita dapat membuat stiker WA dengan bebas, ada pun rekomendasi yang disarankan oleh pihak WhatsApp. Berikut hal yang direkomendasikan saat membuat stiker WhatsApp (WA), baik di web atau HP:

  • Stiker akan ditampilkan di berbagai latar belakang, termasuk putih hitam, berwarna dan berpola. Kami (WhatsApp) rekomendasikan untuk menambah garis #FFFFFF (kode warna) berukuran 8 piksel di bagian luar setiap stiker
  • Harus ada margin berukuran 16 piksel antara gambar stiker dan tepi kanvas yang berukuran 512x512 piksel

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto

Terbaru