J-series Festival manjakan pecinta dorama Jepang

Minggu, 07 Juni 2015 | 09:17 WIB   Reporter: Fitri Nur Arifenie
J-series Festival manjakan pecinta dorama Jepang

ILUSTRASI. Kantor Asuransi Jiwasraya di Jakarta.


JAKARTA. Meski diberondong budaya Korea Selatan, popularitas drama Jepang masih belum pudar pamornya. Setelah digelar di Bangkok, festival drama Jepang (dorama) alias J-series Festival digelar di Jakarta, Indonesia pada Sabtu (6/6).

Lewat J-series Festival, Jepang berharap pengaruh budaya Negara Matahari Terbit ini makin meluas khususnya di Asia Tenggara.

Di festival dorama kali ini, sebanyak 700 penggemar berkesempatan bertemu dengan aktor kondang asal Jepang yakni Yuki Furukawa dan Mirei Kiretani.

Yuki yang lahir di Tokyo pada tahun 1987 digemari oleh komunitas penggila dorama lewat serialnya Love in Tokyo yang diproduksi oleh Fuji TV di 2013. Lantaran berhasil memikat hati penonton, serial ini dilanjutkan dengan judul Love in Tokyo season 2 pada tahun lalu. Sejak tahun 2011, sampai saat ini, Yuki telah membintangi tujuh film dan delapan drama.

Sementara, Mirei Kiritani memulai debut karirnya sebagai aktris di serial Akai Bunkajutaku no Hatsuko pada 2007 lalu. Mirei yang lahir pada tahun 1989 ini menyelesaikan 20 serial dan film.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Sanny Cicilia

Terbaru