Menyaksikan Ngaben terbesar menghormati Anak Agung Niang

Selasa, 13 Maret 2018 | 06:00 WIB   Reporter: Jane Aprilyani
Menyaksikan Ngaben terbesar menghormati Anak Agung Niang


0 - JAKARTA. Hampir semua wisatawan antusias menyaksikan upacara Ngaben terbesar untuk menghormati Anak Agung Niang, istri dari Tjokorda Gde Agung Sukawati yang merupakan raja terakhir Ubud, Gianyar, Bali.

Upacara Ngaben yang merupakan upacara kremasi bagi masyarakat Hindu Bali tersebut menjadi upacara termegah dari yang pernah ada. Bade setinggi kurang lebih 27,5 meter dan berat mencapai kurang lebih 10 ton dihadirkan.

Begitu juga lembu yang dipercaya mengiringi beliau ke nirwana memiliki tinggi 7 meter dengan berat mencapai kurang lebih 5 Ton.

"Inilah istimewanya Bali. Meski terkait dengan kematian, namun seluruh rangkaian acara berlangsung begitu meriah. Upacara Ngaben kini menjadi salah satu daya tarik pariwisata paling terkenal di Bali," ujar Menpar Arief Yahya dalam keterangan yang diterima KONTAN, Senin (12/3).

Tercatat ada sekitar 4.500 warga dari delapan Banjar yang terlibat langsung. Ribuan turis mancanegara dan domestik pun tampak memadati halaman dalam Puri Ubud dan jalan raya Ubud. Semua antusias menyaksikan prosesi mulai dari tarian serta arak-arakan.

"Ini menjadi budaya atraktif dan menarik. Data Dinas Pariwisata Daerah Gianyar Bali mengatakan, ritual plebon Puri Agung Ubud ini membawa dampak besar terhadap peningkatan hunian di Ubud dari 30% menjadi 50%. Ini dampak yang signifikan. Budaya itu semakin dilestarikan semakin mensejahterakan. Contohnya Upacara Ngaben ini," pungkas Arief Yahya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto

Terbaru