Tips jitu hasilkan karya foto ciamik via gawai

Kamis, 09 Februari 2017 | 17:43 WIB Sumber: Antara
Tips jitu hasilkan karya foto ciamik via gawai


3. Motret malam hari

Meski kemampuannya terbatas, kamera smartphone sudah dapat dipakai untuk memotret pada saat malam hari.

Pada smartphone terbaru, kameranya sudah tidak kesulitan mencari titik fokus pada malam hari. Beberapa bahkan juga sudah dilengkapi dengan pilihan ISO.

Misalnya, Galaxy S7 yang memiliki pilihan PRO di mana ISO dapat dipilih sampai setinggi ISO 1250. Sebagai catatan, Bea mengatakan bahwa semakin tinggi ISO semakin bagus untuk memotret malam hari.

"Kalau kesulitan memfokus pada malam hari, tipsnya, arahkan dan carilah titik dimana ada cahaya yang agak terang," ujar Bea.

4. Cara memotret

Memotret menggunakan smartphone tidak berbeda dengan memakai kamera profesional; fotografer dan tangannya tidak boleh goyang.

'Memencet shutter pada kamera HP pelan saja, jangan memencet memakai nafsu atau emosional, biasanya kamera akan goyang dan hasilnya blur," kata Bea.

Meski kamera smartphone saat ini sudah sangat canggih, namun yang harus diingat, menurut Bea, kamera hanya alat, penangkap objek sesungguhnya adalah pengambil foto itu sendiri,

"Yang memotret sebenarnya adalah kita, otak kita. Kamera hanya alat, seperti pena. Jadi, kitalah yang mengatur kamera agar alat ini bisa menghasilkan foto yang bagus," tutup Bea.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto

Terbaru