Through The Darkness
Meski belum lama tayang, drakor terbaru Through The Darkness juga kuat bersaing rating tertinggi di minggu ketiga bulan Januari. Through The Darkness raih rating 8,2 persen di SBS sebagai perolehan tertingginya.
Drama Korea tersebut menceritakan seorang profiler kriminal yang mencoba membaca pikiran dari para pelaku pembunuhan berantai. Drakor Through The Darkness tampilkan akting aktor berbakat Kim Nam Gil.
Tracer
Selain Through The Darkness, drakor terbaru Tracer juga bersaing rating tertinggi di minggu ketiga bulan Januari ini. Drakor Tracer dibintangi oleh Si Wan dan Go Ah Sung.
Berdasarkan Nielsen Korea, drakor terbaru Tracer mencetak rating 8 persen di MBC. Drakor terbaru Tracer tersebut menceritakan para pekerja yang ambisius di bagian perpajakan.
Baca Juga: Daftar Drama Korea Terbaru di Netflix yang Tayang Tahun 2022, Banyak Cerita Seru!
Moonshine
Drama Korea romantis terbaru yang berjudul Moonshine memasangkan Hyeri dan Yoo Seung Ho dalam cerita berlatar era kerajaan. Drakor terbaru ini meraih rating 5,6 persen di KBS2 TV.
Drakor ini menceritakan petugas kerajaan yang mengungkap orang-orang yang melanggar peraturan larangan bisnis alkohol. Di sisi lain, ada wanita yang membuat minuman memabukkan untuk membayar hutang keluarganya.
Ghost Doctor
Menurut Nielsen Kora, drakor terbaru Ghost Doctor meraih rating 5,5 persen di tvN. Drama Korea bergenre komedi, medis, dan fantasi tersebut dibintangi Rain, Kim Bum, Uee, dan Na Eun A Pink.
Ghost Doctor menampilkan dua dokter dengan kemampuan, karakter dan latar belakang yang berbeda. Mereka tiba-tiba menyatu dalam satu tubuh. Drakor terbaru ini tayang menggantikan Secret Royal Inspector & Joy.
Baca Juga: 10 Drakor Terpopuler di Minggu Kedua Januari 2022, Our Beloved Summer Posisi Pertama