20 Jurusan Paling Ketat di SNBP 2023, Bisa Jadi Referensi Peserta SNBP 2024

Selasa, 30 Januari 2024 | 09:36 WIB   Penulis: Tiyas Septiana
20 Jurusan Paling Ketat di SNBP 2023, Bisa Jadi Referensi Peserta SNBP 2024

ILUSTRASI. 20 Jurusan Paling Ketat di SNBP 2023, Bisa Jadi Referensi Peserta SNBP 2024. ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko/tom.


PERGURUAN TINGGI -  Mengetahui jurusan-jurusan yang paling ketat di jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) tahun 2023 bisa menjadi salah satu strategi agar dapat lolos jalur SNBP 2024.

Jalur SNBP adalah salah satu jalur Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru atau SNPMB yang menggunakan prestasi baik akademik maupun non akademik. 

Bersumber dari tayangan YouTube SNPMB BPPP Kemendikbud Rsitek (30/1). tahun lalu ada sebanyak 143.805 siswa yang berhasil diterima jalur ini.

Baca Juga: Daftar Daya Tampung ITS 2024 Jalur SNBP dan SNBT, Siswa Catat Kuotanya

Sebanyak 128.045 siswa diterima di program studi pilihan pertama dan sebanyak 15.760 siswa diterima di program pilihan kedua.  

Merangkum tayangan di kanal YouTube SNPMB BPPP Kemendikbud Ristek, berikut ini daftar jurusan paling ketat atau terketat di jalur SNBP 2023 yang bisa menjadi bahan pertimbangan memilih jurusan dan kampus di SNBP 2024.

Jurusan paling ketat di SNBP 2023

1. Ilmu Komunikasi Universitas Negeri Jakarta. Keketatannya 0,90 

2. Keperawatan Universitas Sultan Ageng Tirtayasa. Keketatannya 1,05 

3. Manajemen Universitas Pendidikan Indonesia. Keketatannya 1,06 

4. Gizi Universitas Sumatera Utara. Keketatannya 1,18 

5. Ilmu Komunikasi Universitas Pendidikan Indonesia. Keketatannya 1,24 

6. Kedokteran Gigi Universitas Universitas Diponegoro. Keketatannya 1,26 

7. Manajemen Universitas Negeri Jakarta. Keketatannya 1,30  

8. Gizi Universitas Sultan Ageng Tirtayasa. Keketatannya 1,30 

9. Ilmu komunikasi Universitas Padjadjaran. Keketatannya 1,34 

10. PGSD Universitas Sriwijaya. Keketatannya 1,37 

11. Manajemen Universitas Padjadjaran. Keketatannya 1,37

Baca Juga: Referensi SNBP 2024, Cek 20 Kampus Penerima Mahasiswa SNBP Terbanyak Tahun 2023

12. Teknik Informatika Universitas Padjadjaran. Keketatannya 1,39 

13. Farmasi Universitas Nusa Cendana. Keketatannya 1,42 

14. Pendidikan Tata Boga Universitas Indonesia. Keketatannya 1,43 

15. Farmasi Universitas Syiah Kuala. Keketatannya 1,44 

16. Farmasi Universitas Diponegoro. Keketatannya 1,45 

17. Farmasi UPN Veteran Jakarta. Keketatannya 1,49

18. Farmasi Universitas Sebelas Maret. Keketatannya 1,50 

19. Teknik Informatika Universitas Riau. Keketatannya 1,55 

20. Teknologi Informasi Universitas Negeri Yogyakarta. Keketatannya 1,61

Jadwal SNBP 2024

  • Pengumuman Kuota Sekolah: 28 Desember 2023
  • Masa Sanggah Kuota Sekolah: 28 Desember 2023 – 17 Januari 2024
  • Registrasi Akun SNPMB Sekolah: 08 Januari – 08 Februari 2024
  • Registrasi Akun SNPMB Siswa: 08 Januari – 15 Februari 2024
  • Pengisian PDSS: 09 Januari – 09 Februari 2024
  • Pendaftaran SNBP: 14 – 28 Februari 2024
  • Pengumuman Hasil SNBP: 26 Maret 2024

Itulah informasi tentang jurusan-jurusan paling ketat di jalur SNBP 2023. Daftar di atas bisa siswa jadikan referensi untuk memilih jurusan dan kampus di jalur SNBP 2024. 

Jangan lupa untuk registrasi akun SNPMB dan menyiapkan segala berkas persyaratan jalur SNBP agar lancar saat mengikuti seleksi jalur ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tiyas Septiana
Terbaru