3 Cara Mengaktifkan Kartu Telkomsel yang Sudah Mati Tanpa Perlu ke GraPARI

Jumat, 10 Februari 2023 | 08:48 WIB   Penulis: Bimo Kresnomurti
3 Cara Mengaktifkan Kartu Telkomsel yang Sudah Mati Tanpa Perlu ke GraPARI

ILUSTRASI. Cara Mengaktifkan Kartu Telkomsel yang Sudah Mati Tanpa Perlu ke GraPARI


TIPS & TRIK - JAKARTA. Cara mengaktifkan kartu Telkomsel yang sudah mati tanpa ke GraPARI. Petunjuk berikut bisa membuka informasi untuk menyelesaikan masalah kartu Telkomsel yang hangus atau sudah mati.

Telkomsel merupakan salah satu penyedia layanan telepon seluler yang popular. Persebaran sinyal yang luas membuat daya tarik tersendiri bagi pengguna Telkomsel.

Tentu, ada pula risiko kartu Telkomsel yang mati karena melewati masa tenggang. Hal ini mengakibatkan nomor Telkomsel tidak bisa digunakan kembali.

Masa tenggang kartu Telkomsel merupakan periode waktu tertentu setelah kartu Telkomsel tidak digunakan atau tidak ada pengisian ulang saldo. Setelah masa tenggang berlalu, kartu tersebut mungkin akan dideaktivasi atau tidak dapat digunakan lagi.

Baca Juga: Cara Mudah Cek Nomor Telkomsel Sendiri melalui Aplikasi hingga Kode UMB

Cara mengaktifkan kartu Telkomsel yang sudah mati

Fungsi dari masa tenggang untuk memastikan bahwa kartu Telkomsel yang tidak digunakan atau tidak aktif tidak memakan sumber daya dan membebani sistem. Kartu yang tidak aktif juga dapat menyebabkan kerugian bagi operator telekomunikasi.

Untuk menghindari masa tenggang, pelanggan harus secara berkala mengisi ulang saldo atau membeli paket pulsa untuk kartu Telkomsel.

Jika anda tidak akan menggunakan kartu Telkomsel untuk jangka waktu yang lama, disarankan untuk mematikan kartu atau mengirimkan pesan ke layanan pelanggan Telkomsel untuk menonaktifkan kartu tersebut sementara waktu.

Apabila ini terjadi, pengguna wajib mengikuti beberapa cara mengaktifkan kartu Telkomsel yang sudah mati atau tidak aktif lagi.

Baca Juga: Ini 4 Cara Cek Pulsa Telkomsel via Website hingga Aplikasi MyTelkomsel

Jika sulit ke kantor GraPARI, simak beberapa cara mengaktifkan kartu Telkomsel yang sudah hangus berikut.

1. Cara mengaktifkan kartu Telkomsel yang sudah mati lewat Call Center

Cara mengaktifkan kartu Telkomsel yang sudah mati tanpa ke GraPARI bisa dilakukan dengan menggunakan telepon lain.

Untuk menghubungi call center, pengguna wajib memiliki pulsa sebesar Rp 300.

Pengguna bisa menghubungi call center Telkomsel pada nomor 0807 1811 811.

Selain itu ada pilihan lain dalam cara mengaktifkan kartu Telkomsel yang sudah mati lewat 188.

Siapkan nomor Telkomsel beserta NIK KTP apabila ditanyakan untuk verifikasi identitas.

2. Cara mengaktifkan kartu Telkomsel yang sudah mati lewat kode UMB

Berikut cara mengaktifkan kartu Telkomsel yang sudah mati tanpa ke GraPARI via *888*89# saja.

Pastikan sudah menyiapkan KTP dan KK yang sebelumnya didaftarkan pada nomor.

  • Buka menu telepon.
  • Masukkan angka *888*89# via kartu Telkomsel yang hangus.
  • Klik ikon Telepon.
  • Pilih angka 1 untuk Reaktivasi kartu.
  • Pilih angka 1 untuk Setuju.
  • Masukkan nomor KTP dan Kartu Keluarga.
  • Tunggu notifikasi SMS pemberitahuan nomor bisa diaktifkan kembali atau tidak.

3. Cara mengaktifkan kartu Telkomsel yang sudah mati lewat Migrasi Kartu

Tahapan lain adalah dengan mengaktifkan kartu Telkomsel yang sudah hangus via migrasi memiliki waktu maksimal 15 hari.

Periode ini berlaku selama masa tenggang sudah berakhir. Nah, apabila sudah lebih dari waktu tersebut kartu Telkomsel yang sudah mati tidak bisa diaktifkan.

Sehingga, kartu Telkomsel yang sudah hangus akan didaur ulang sebagai nomor baru. Tentunya, apabila solusi di atas tidak berhasil, pelanggan perlu migrasi kartu baru dengan datang ke kantor GraPARI

Dari beberapa solusi awal melalui cara mengaktifkan kartu Telkomsel yang hangus atau sudah mati bisa diterapkan dengan mudah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Bimo Kresnomurti
Terbaru