TIPS & TRIK - JAKARTA. Cara mengembalikan File yang terhapus di HP Android, iOS, hingga Laptop. Pengguna ponsel kerap memanfaatkan fitur foto dan video untuk mengabadikan momen.
Setiap HP termasuk HP hingga Laptop sudah menyediakan berbagai layanan pengelolaan foto dan video.
Pengguna bisa memanfaatkan file foto dan video untuk berbagi di sosial media.
Tentu, file foto dan video banyak yang memakan memori sehingga harus dipilah dengan baik.
Baca Juga: Ini 3 Cara Mengganti Background Zoom di HP Android, iPhone, hingga Laptop
Setiap pengguna bisa menghapus foto, video, maupun file baik disengaja maupun tidak sengaja.
Nah, file yang terhapus bisa dikembalikan kembali ke menu files yang sudah terinstall di HP hingga Laptop.
Penasaran dengan cara mengembalikan file yang terhapus di HP hingga Laptop?
Berikut ini beberapa cara mengembalikan File yang terhapus di HP Android, iOS, hingga Laptop.
Baca Juga: Ini 4 Cara Update Windows 10 melalui Command hingga Aplikasi Tambahan
Cara mengembalikan File yang terhapus di HP Android, iOS, hingga Laptop
1. Cara mengembalikan file yang terhapus di iOS
Nah, cara mengembalikan file yang terhapus di iPhone dengan menggunakan fitur iCloud.
- Buka laman https://www.icloud.com/ dari browser HP
- Login dengan Apple ID.
- Pilih menu Account Setting.
- Cari menu Advanced.
- Pilih menu Restore Files.
- Tampilan akan berisi jenis file yang terhapus.
- Pilih beberapa file.
- Klik Done
- File yang terhapus akan kembali ke perangkat iOS.
Cara mengembalikan File yang terhapus di HP
Kemudian, bagi pengguna Android bisa mengembalikan file yang terhapus di HP sebagai berikut.
- Buka menu Files.
- Buka sub menu Clean atau Pembersihan.
- Klik ikon panah di Jumlah Memori.
- Klik menu Trash atau Sampah.
- Pilih File yang akan dikembalikan.
- Klik Restore.
- File sudah kembali.
3. Cara mengembalikan File yang terhapus di Laptop
Nah, kemudian, pengguna laptop bisa ikuti cara mengambalikan file yang terhapus berikut ini.
- Klik ikon Start.
- Cari pengaturan.
- Klik Personalization.
- Pilih Themes.
- Klik checkbox Recycle Bin.
- Klik OK.
- Klik ikon Recycle Bin akan muncul di desktop.
- Klik kanan pada file.
- Pilih Restore.
Untuk itu, dari beberapa cara mengembalikan file yang terhapus di HP Android, iOS, dan Laptop di atas.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News