5 Rekomendasi HP Samsung 2 Jutaan Terbaik, Update April 2025

Rabu, 23 April 2025 | 16:47 WIB   Penulis: Prihastomo Wahyu Widodo
5 Rekomendasi HP Samsung 2 Jutaan Terbaik, Update April 2025

ILUSTRASI. 5 Rekomendasi HP Samsung 2 Jutaan Terbaik, Update April 2025


REKOMENDASI GADGET - Setidaknya ada 5 rekomendasi HP Samsung 2 jutaan terbaik untuk Anda beli di tahun 2025. Usianya jelas masih muda, sehingga performanya masih sangat bertenaga..

HP Samsung memang terkenal memiliki masa pakai yang panjang berkat kualitas sistem dan daya tahan fisik yang mumpuni.

Saat ini, sudah ada cukup banyak HP Samsung dengan harga terjangkau yang bisa Anda pilih sebagai daily driver.

Dengan harga 2 jutaan, HP Samsung tentu sudah sanggup menampilkan performa yang menjanjikan. Kualitas layar, resolusi kamera, hingga daya tahan baterainya ada di level yang cukup tinggi.

Berikut ini adalah beberapa rekomendasi HP Samsung 2 jutaan terbaik yang sangat populer di Indonesia selama satu tahun terakhir berkat kualitas spesifikasinya.

Baca Juga: 10 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 6 GB Terbaik di Tahun 2025

1. Samsung Galaxy A06 5G
Samsung Galaxy A06 5G

Samsung Galaxy A06 5G baru saja rilis pada bulan Maret 2025. Usianya yang baru satu bulan membuatnya jadi salah satu yang terbaik di daftar ini. Chipset Dimensity 6300, kamera utama 50MP, RAM 6GB, serta fast charging 25W jadi daya tarik utama.

Spesifikasi kunci

  • Chipset: Mediatek Dimensity 6300
  • Memori: RAM 6GB, ROM 128GB
  • Kamera utama: 50MP
  • Kamera depan: 8MP
  • Layar: 720 x 1600 pixel, 90Hz, 6,7 inci
  • Baterai: 5.000 mAh, fast charging 25W
  • Harga: Rp 2.399.000.

Baca Juga: Pilih dengan Bijak, Ini Perbedaan Spesifikasi Samsung Galaxy A36 5G dan Galaxy A35 5G

2. Samsung Galaxy A16
Samsung Galaxy A16

Berikutnya ada Samsung Galaxy A16 yang sudah beredar di Indonesia sejak bulan November 2024. Ditenagai chipset Helio G99, HP ini juga dilengkapi dengan RAM 8GB, kamera utama 50MP, serta layar dengan panel Super AMOLED.

Spesifikasi kunci

  • Chipset: Mediatek Helio G99
  • Memori: RAM 8GB, ROM 128GB
  • Kamera utama: 50MP
  • Kamera depan: 13MP
  • Layar: Super AMOLED 1080 x 2340 pixel, 90Hz, 6,7 inci
  • Baterai: 5.000 mAh, fast charging 25W
  • Harga: Rp 2.799.000.

Baca Juga: Redmi Note 13 Pro atau Samsung Galaxy A16? Cek Perbandingan Spesifikasinya

3. Samsung Galaxy A15 5G
Samsung Galaxy A15 5G

Sudah ada sejak Januari 2024, Samsung Galaxy A15 5G tentu masih jadi salah satu HP Samsung 2 jutaan terbaik yang bisa Anda dapatkan. Chipset Dimensity 6100+, RAM 8GB, kamera 50MP, serta layar Super AMOLED jadi bukti kualitas HP ini.

Spesifikasi kunci

  • Chipset: Mediatek Dimensity 6100+
  • Memori: RAM 8GB, ROM 256GB
  • Kamera utama: 50MP
  • Kamera depan: 13MP
  • Layar: Super AMOLED 1080 x 2340 pixel, 90Hz, 6,5 inci
  • Baterai: 5.000 mAh, fast charging 25W
  • Harga: Rp 2.889.000.

Baca Juga: Samsung Galaxy A26 5G: Spesifikasi & Harga Resmi di Indonesia

4. Samsung Galaxy A15
Samsung Galaxy A15

Samsung Galaxy A15 juga sudah beredar di Indonesia sejak tahun 2024. Chipset Helio G99, baterai dengan fast charging 25W, RAM 8GB, layar Super AMOLED, serta kamera utama 50MP membuatnya sangat populer selama satu tahun terakhir.

Spesifikasi kunci

  • Chipset: Mediatek Helio G99
  • Memori: RAM 8GB, ROM 128GB
  • Kamera utama: 50MP
  • Kamera depan: 13MP
  • Layar: Super AMOLED 1080 x 2340 pixel, 90Hz, 6,5 inci
  • Baterai: 5.000 mAh, fast charging 25W
  • Harga: Rp 2.555.000.

Baca Juga: Daftar HP yang Bisa e-SIM di Indonesia: iPhone, Samsung, Xiaomi, OPPO, Vivo

5. Samsung Galaxy M15 5G
Samsung Galaxy M15 5G

Nama terakhir dalam daftar rekomendasi HP Samsung 2 jutaan terbaik adalah Samsung Galaxy M15 5G. Rilis pada Juni 2024, HP ini ditenagai chipset Dimensity 6100+, RAM 6 GB, kamera utama 50MP, layar Super AMOLED, serta baterai 6.000 mAh dengan fast charging 25W jadi keunggulannya.

Spesifikasi kunci

  • Chipset: Mediatek Dimensity 6100+
  • Memori: RAM 6GB, ROM 128GB
  • Kamera utama: 50MP
  • Kamera depan: 13MP
  • Layar: Super AMOLED 1080 x 2340 pixel, 90Hz, 6,5 inci
  • Baterai: 6.000 mAh, fast charging 25W
  • Harga: Rp 2.499.000.

Itu dia daftar rekomendasi HP Samsung 2 jutaan terbaik yang masih bisa diandalkan di tahun 2025.

Tonton: Harvard Tolak Tuntutan Trump, Dana Hibah US$2,2 Miliar Langsung Dibekukan

Selanjutnya: Investor yang Teliti, Warren Buffett Tetap Berinvestasi di Saham Pertumbuhan Ini

Menarik Dibaca: Harga Emas Tergelincir Dua Hari, Ketegangan Perang Dagang Mereda

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Prihastomo Wahyu Widodo
Terbaru