LIGA EUROPA - MILAN. Laga AC Milan vs Celtic akan tersaji lanjutan Liga Europa pada Jumat dini hari nanti. Pertemuan AC Milan vs Celtic di San Siro merupakan laga fase grup matchday kelima Liga Europa 2020/21.
AC Milan telah menjalani musim yang luar biasa setelah mampu memuncaki klasemen sementara di Liga Italia Serie A. Dari sembilan pertandingan yang telah dilakoni Ibra Cs, AC Milan belum terkalahkan. Milan hanya selisih lima poin dari peringkat kedua yakni Inter Milan, dilansri dari Sportskeeda.com.
Sedangkan, Glasgow Celtic telah menjalani kampanye Liga Europa yang suram musim ini. Glasgow Celtic belum memenangkan sama sekali pertandingan di kompetisi tersebut. Raksasa Skotlandia itu dihancurkan oleh Sparta Prague dengan selisih 4-1 pekan lalu.
AC Milan hanya satu poin di belakang pemuncak grup Lille di Liga Europa. Stefano Pioli telah membangun skuad yang mengesankan di AC Milan dan ingin finis di puncak Grup H Liga Europa UEFA.
Baca Juga: Kontroversi iklan Nike di Jepang, netizen ajak boikot
Laga AC Milan vs Celtic telah memainkan total sembilan pertandingan melawan satu sama lain di masa lalu, dengan Rossoneri memenangkan lima pertandingan. Glasgow Celtic hanya berhasil meraih dua kemenangan melawan AC Milan di kompetisi resmi dan harus bermain keras pada hari Kamis.
Pertandingan AC Milan vs Celtic sebelumnya berakhir dengan kemenangan meyakinkan 3-1 untuk AC Milan. Brahim Diaz tampil luar biasa untuk Rossoneri pada hari itu dan kemungkinan akan tampil dalam pertandingan Liga Europa nanti malam.
Baca Juga: 5 Pesepakbola ini bakal gantung sepatu akhir musim?
Kondisi Skuad AC Milan
Di laga AC Milan vs Celtic nanti, skuad Rosonerri masih tanpa Stefano Pioli. Mantan pelatih Fiorentina dinyatakan positif COVID-19 lebih dari dua minggu lalu, dikutip dari Sportsmole.co.uk.
Kini, Daniele Bonera masih ditunjuk menjadi pelatih sementara AC Milan. Pioli secara umum telah memilih XI yang banyak dirotasi di Eropa dan akan melakukannya lagi pada pertandingan AC Milan vs Celtic di Liga Europa.
Pemain kunci Zlatan Ibrahimovic kemungkinan tidak akan kembali hingga pekan depan. Sementara Samu Castillejo dan Rafael Leao juga cedera dan harus absen.
Kabar baik Milan juga datang dari pemain sayap asal Belgia, Alexis Saelemaekers telah pulih dari cedera. Ismael Bennacer juga telah kembali berlatih tetapi diprediksi akan turun dari bangku cadangan
Diogo Dalot harus kembali menjadi starter bersama dengan Matteo Gabbia di pertahanan, sementara Jens Petter Hauge mungkin tampil di sayap kiri.
Baca Juga: Rumahnya digerebek, dokter pribadi Maradona marah dan menangis
Kondisi Skuad Celtic
Sementara itu kabar buruk masih menghantui tim asal Skotlandia jelang laga AC Milan vs Celtic. Pelatih Neil Lennon kini sedang di bawah tekanan. Bintang Glasgow Celtic James Forrest masih absen setelah operasi pergelangan kaki.
Diperkirakan Forrest masih belum kembali dalam beberapa minggu ke depan.
Melansir dari Sportsmole.co.uk, Glasgow Celtic yang biasa menggunakan pertahanan tiga orang, kemungkinan besar akan berganti ke formasi 4-2-3-1 di laga Liga Europa nanti.
Di lini depan, Glasgow Celtic mengandalkan penyerang tunggal, Odsonne Edouard. Eduard akan ditopang oleh 3 gelandang serang yakni Mohamed Elyounoussi, Olivier Ntcham, dan Ryan Christie.
Sedangkan di lini pertahanan Glasgow Celtic, Lennon masih mengandalkan Kristoffer Ajer dan Christopher Jullien. Ajer dan Jullien diplot untuk menghentikan ketajaman Brahim Diaz dan Ante Rebic milik AC Milan.
Prediksi Skuad AC Milan vs Celtic
Prediksi Starting XI AC Milan (4-2-3-1):
Gianluigi Donnarumma; Theo Hernandez, Alessio Romagnoli, Simon Kjaer, Davide Calabria; Franck Kessie, Sandro Tonali; Alexis Saelemaekers, Brahim Diaz, Rade Krunic; Ante Rebic
Prediksi Starting XI Celtic (4-2-3-1):
Scott Bain; Diego Laxalt, Kristoffer Ajer, Christopher Jullien, Hatem Abd Elhamed; Callum McGregor, Scott Brown; Mohamed Elyounoussi, Olivier Ntcham, Ryan Christie; Odsonne Edouard
Selanjutnya: Nominasi pemain bola terbaik abad ini, ada nama Cristiano Ronaldo
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News