Apa itu mental block? Pengertian dan 5 cara mengatasinya

Jumat, 21 Agustus 2020 | 11:56 WIB   Penulis: Tiyas Septiana
Apa itu mental block? Pengertian dan 5 cara mengatasinya


 

  • Cari suasana yang baru

Jika Anda mengalami mental block, cobalah untuk mencari suasana baru. Berada di ruangan yang sama bisa membuat pikiran Anda tetap stagnan.

Mengganti suasana bisa menghasilkan ide-ide baru. Otak bisa lebih segar dan siap menerima gagasan baru.

  • Melakukan freewriting

Cara mengatasi mental block selanjutnya adalah dengan freewriting. Siapkan kertas atau buka Ms Word. Tulis apapun yang ada di pikiran Anda.

Cara ini bisa membantu Anda menemukan ide baru dari tulisan tersebut. Cara ini juga membantu menata kembali ide yang hilang.

Tuliskan hal apa saja tanpa perlu berhubungan dengan pekerjaan. Lakukan cara ini sekitar 10 hingga 15 menit.

  • Berdiskusi dengan teman 

Jika memungkinkan, ajaklah teman untuk berdiskusi. Anda bisa berdiskusi tentang masalah apa yang dihadapi atau apapun. 

Mintalah teman untuk memberikan pendapat pada curhatan Anda. Dari pendapat tersebut, cobalah untuk mengolahnya kembali. Terkadang ide tersembunyi dari hasil diskusi dengan teman atau keluarga. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tiyas Septiana

Terbaru