LIGA CHAMPIONS - Laga Arsenal vs PSV di babak 16 besar Liga Champions Eropa (UCL) akan tersaji malam ini, Kamis (13/3), pukul 03.00 WIB dini hari. Mari intip prediksi skor dan line up untuk laga malam ini.
Jadwal 16 besar UCL kembali bergulir malam ini. Arsenal sepertinya bisa sedikit bersantai, mengingat klub London ini sudah menang telak di leg pertama.
Arsenal secara mengejutkan berhasil menghajar PSV di Belanda dengan skor telak 1-7.
Martin Odegaard menyumbang dua gol, sisanya dibagi rata kepada Jurrien Timber, Ethan Nwaneri, Mikel Merino, Leandro Trossard, dan Riccardo Calafiori.
PSV hanya mampu membalas lewat gol tunggal Noa Lang dari dari titik putih.
Baca Juga: 12 Pemain Free Agent di Tahun 2025: Ada Mohamed Salah, Lionel Messi, Ronaldo
Prediksi Skor Arsenal vs PSV
Setelah kalah telak dari Arsenal pekan lalu, PSV mendapatkan sedikit hiburan dengan menang melawan Heerenveen dengan skor 2-1. Ismail Saibari dan Guus Til jadi kunci kemenangan PSV tersebut.
Sementara itu, Arsenal hanya bisa bermain imbang melawan tim papan bawah, Manchester United, di Liga Primer Inggris. Skor 1-1 tercipta, dengan gol Declan Rice jadi penyelamat Arsenal dari kekalahan.
Di level domestik, kedua klub sama-sama ada di peringkat kedua liga. PSV ada di peringkat kedua Eredivisie, sementara Arsenal di peringkat kedua Liga Primer Inggris. Keduanya pun sama-sama sudah mengamankan 55 poin.
Malam ini Arsenal akan bermain di kandang sendiri, rasa percaya diri pun jelas akan semakin tinggi. Menang dengan skor tipis pun sudah cukup bagi Arsenal.
Prediksi skor Arsenal vs PSV: 2-0.
Baca Juga: 10 Atlet Terkaya di Dunia Tahun 2025: Cristiano Ronaldo Ada di Puncak
Prediksi Line Up Arsenal vs PSV
Mikel Arteta kemungkinan akan merombak line up Arsenal malam ini untuk mengistirahatkan pemain utama menuju babak selanjutnya.
Pemain lapis dua seperti Jakub Kiwior, Oleksandr Zinchenko, dan Jorginho kemungkinan akan turun. Kieran Tierney pun berpeluang diberi menit bermain malam ini. Kiper David Raya pun mungkin akan istirahat, demi memberi waktu untuk Neto.
Di kubu lawan, PSV jelas masih akan berjuang dan menurunkan pemain terbaiknya. Noa Lang yang mencetak gol di laga pertama tentu akan dimainkan, lengkap dengan Luuk De Jong, Johan Bakayoko, dan Guus Til yang rutin memperkuat lini serang.
- Prediksi line up Arsenal: Neto; Zinchenko, Kiwior, Saliba, White; Rice, Jorginho, Odegaard; Tierney, Trossard, Sterling.
- Prediksi line up PSV: Benitez; Junior, Obispo, Flamingo, Ledezma; Schouten, Veerman; Lang, Til, Bakayoko; De Jong.
Tonton: UEFA: Chelsea Jadi Skuat Termahal di Eropa pada 2024
Selanjutnya: Satgas Pangan: Minyakita yang Tak Sesuai Takaran Sebaiknya Dijual Curah
Menarik Dibaca: Hujan Landa Daerah Ini, Cek Prakiraan Cuaca Besok (13/3) di Jawa Barat
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News