JAKARTA. ASUS menghadirkan ASUS VivoBook 14 A405 yang diklaim sebagai laptop segmen mainstream masa kini tetapi hadir dengan dimensi tipis, ringan dan desain mutakhir.
Galip Fu, Country Marketing Manager, ASUS Indonesia mengatakan model ini ditujukan untuk mengubah pandangan pengguna bahwa laptop mainstream adalah produk yang punya performa dan penampilan biasa-biasa saja.
“Mengawali seri VivoBook terbaru di 2017, ASUS VivoBook 14 A405 membuat penggunanya bisa merasa bangga saat membawa serta laptop tersebut ke mana pun ia pergi,” kata Galip, Kamis (3/8).
ASUS VivoBook 14 A405 hadir dengan prosesor kencang, grafis bertenaga untuk apliksi 3D. Dan RAM yang juga bisa diperbesar hingga kapasitas 12 GB.
Laptop ASUS VivoBook 14 A405 hadir dengan layar 14 inch, namun bobotnya di bawah 1,45 kg dan ketebalan hanya 1,875 cm saja sehingga pengguna tidak sulit menenteng laptop ini.
"“ASUS VivoBook ini lebih tipis dan lebih ringan dibanding sebelumnya. Bobot dan dimensinya sudah semakin mendekati ultrabook,” kata Galip.
ASUS VivoBook 14 A405 sudah menggunakan layar jenis IPS yang menawarkan 178o wide-view technology dan 100% sRGB.
Ini artinya, pengguna dapat menyaksikan grafis dari sudut pandang mana pun dengan tampilan dan warna-warna di layar tetap cerah dan tajam.
Laptop yang hadir dalam satu warna Dark Grey ini dibanderol dengan harga Rp 8,199 juta.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News