Untuk kamera, mengacu data TENAA, di bagian depan Asus ROG Phone 3 ada lensa 13MP untuk kebutuhan selfie. Sementara di belakang, ada lensa utama dengan resolusi 64MP.
Lalu, ruang penyimpanan Asus ROG Phone 3 akan mendapat dukungan RAM 16GB dan memori internal mencapai 512GB. Kombinasi RAM dan chipset ini sudah barang tentu akan menghasilkan performa yang luar biasa.
Tidak perlu khawatir soal daya tahan baterai Asus ROG Phone 3. Asus membekali ponsel gaming tersebut dengan baterai berkapasitas 5.000mAh, lengkap dengan dukungan fast charging 30W.
Baca Juga: Vivo siap boyong Vivo X Series ke Indonesia, ini keunggulannya
Sayang, sampai sekarang belum ada bocoran tentang berapa harga jual Asus ROG Phone 3. Jadi, tunggu tanggal mainnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News