Bakal seru! Garena Free Fire kolaborasi dengan serial populer Netflix Money Heist

Jumat, 31 Juli 2020 | 07:20 WIB   Penulis: Arif Budianto
Bakal seru! Garena Free Fire kolaborasi dengan serial populer Netflix Money Heist


[GAME ONLINE -JAKARTA. Garena Free Fire baru saja mengumumkan kolaborasinya dengan serial Netflix populer berjudul Money Heist. Garena Free Fire merupakan salah satu game HP yang sangat populer di seluruh dunia, termasuk Indonesia.

Menikmati pengalaman seru bermain game battle royale, Garena Free Fire juga bisa dinikmati semua kalangan. Bahkan jika Anda memiliki HP 'kentang' atau spesifikasi menengah kebawah juga mampu memainkannya.

Nah, baru-baru ini Garena Free Fire melakukan kolaborasi dengan salah satu serial populer di Netflix, Money Heist.

Baca Juga: Mau download Free Fire advance server? Gampang kok, begini caranya

Mengutip dari Pocket Gamer, kolaborsai menarik antara Garena Free Fire dan Money Heist ini akan menghadirkan konten baru.

Termasuk mode baru yang bertajuk 'Money Heist'. Mode baru di Garena Free Fire ini mengajak pemainnya untuk berperang 4 vs 4 untuk mengumpulkan uang paling banyak.

Sebelum mengumpulkan uang, pemain harus mengaktifkan Money Printer terlebih dahulu. Tim yang berhasil mendapatkan uang paling banyak sesuai target akan menang.

Bukan mode baru saja yang akan hadir dalam kolaborasi Garena Free Fire dengan Money Heist ini. Beberapa kostum ala Money Heist juga bakal hadir di Garena Free Fire.

"Menciptakan pengalaman yang tak terlupakan bagi komunitas Free Fire adalah kunci, maka dari itu kami mewujudukan melalui kerja sama dengan salah satu serial Netflix populer, Money Heist", ujar Harold Teo selaku Produser Garean.

Sayangnya event kolaborasi Garena Free Fire dan Money Heist ini tidak datang dalam waktu dekat. Garena mengumumkan akan menghadirkan kolaborasi seru ini pada bulan September mendatang.

Untuk saat ini Anda mungkin bisa menikmati update seru Garena Free Fire :3Volution sebagai bentuk perayaan 3 tahun rilis.

Baca Juga: Inilah 9 kode redeem Free Fire Juli 2020, gratis

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto

Terbaru